Islam is way of life because Islam is solution, begitu lengkapnya dalam Agama Islam sehingga dalam setiap aspek kehidupan ada solusinya. Dari hal-hal sederhana dapat menjadi kunci memperoleh kebahagiaan apabila memaknainya sebagai bagian pembelajaran. Bagaimana dari aturan Islam itu, kita dapat meresponnya dengan benar, menjadikannya sebagai efektivitas hidup yang seharusnya dan sesuai perintah-Nya.
Dalam memperoleh bahagia yang hakiki, dalam pandangan Imam Al-Ghazali menyatakan bahwa kebahagiaan itu ketika seorang Hamba semakin dekat dengan Allah, teringat satu ayat yang menerangkan: “Hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram,” (Q.S Ar-Rad:28). Bahagia itu sebagai wujud ketenangan hati yang mampu terobati. Oleh karena itu, wujud bahagianya seorang Hamba ketika semakin dekat dengan Rabb-Nya sebagai bukti cinta yang hakiki.
Bahagia itu ketika
Hamba tak ada jarak dengan Rabb-Nya
Manusia saling mengasihi atas ketulusan dirinya
Ikhlas menerima segala takdir-Nya
Sabar akan ujian-Nya
Qana’ah terhadap apa pun kondisi-Nya
Dapat berbuat baik dan menebar kebaikan untuk sesamanya
Dan ketika diakhir hayatnya, seseorang dipanggil oleh Allah dengan kalimat
“Wahai jiwa yang tenang,