Mohon tunggu...
Siti KamariatunNisa
Siti KamariatunNisa Mohon Tunggu... Guru - Guru Matematika di SMKN 2 Amuntai

Assalamualaikum Wr Wb Perkenalkan saya dari Kalimantan Selatan Mengajar di SMK Negeri 2 Amuntai sebagai guru matematika

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Best Practice Alat Peraga Perkalian Aljabar Bentuk (x+a) (x+b)

15 Januari 2023   12:46 Diperbarui: 15 Januari 2023   13:06 811
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Best Practice

“ALAT PERAGA PERKALIAN ALJABAR BENTUK

(x+a) (x+b)”

Penulis : Siti kamariatun Nisa

Best Practice

Penggunaan Alat Peraga Perkalian Aljabar Bentuk (x+a)(x+b) untuk Meningkatkan Kemampuan Peserta Didik dalam Perkalian Aljabar pada Materi Persamaan Kuadrat Kelas XI TKRO 2 SMK Negeri 2 Amuntai

I.    PENDAHULUAN

A.   Latar Belakang

Alat peraga adalah salah satu sarana dalam mempermudah proses belajar mengajar. Alat peraga memungkinkan untuk meningkatkan efektifitas penyampaian materi khususnya pada materi dengan konsep-konsep yang bersifat abstrak.

Menurut Sudjana (2009) alat peraga adalah suatu alat yang dapat dilihat oleh mata, didengarkan oleh telinga yang tujuannya agar membantu tenaga pendidik dalam penyampaian materi kepada peserta didik.

Matematika adalah mata pelajaran yang kurang diminati peserta didik pada jenjang sekolah yang lebih tinggi hal tersebut disebabkan sebagian materi pelajaran matematika yang dianggap terlalu abstrak oleh peserta didik dan membutuhkan konsentrasi dan kemampuan berpikir yang tinggi. Oleh karena itu maka menjadi tugas guru untuk dapat menyajikan matematika lebih dapat diterima oleh peserta didik.

Materi aljabar adalah salah satu materi matematika yang memiliki karakteristik abstrak. Sehingga peserta didik kesulitan dalam memahami materi tersebut. Guru dituntut untuk lebih kreatif dalam pembelajaran yaitu salah satunya dengan penggunaan alat peraga yang mampu memvisualisasikan materi tersebut.

B.    Tujuan

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah :

Untuk mengetahui penggunaan alat peraga perkalian aljabar bentuk (x+a) (x+b) dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam perkalian aljabar pada materi persamaan kuadrat  kelas XI TKRO 2 SMK Negeri 2 Amuntai.

C.     Manfaat

Adapun manfaat dalam penelitian ini adalah sebagai berikutr :

1.    Meningkatkan kemampuan peserta didik dalam perkalian aljabar pada materi Persamaan Kuadrat.

2.   Sebagai bahan referensi guru dalam mengajar dan meningkatkan kemampuan perkalian aljabar peserta didik.

3.   Meningkatkan kompetensi guru dalam berinovasi dengan membuat alat peraga matematika.

4.   Sebagai masukan kepada kepala sekolah untuk meningkatkan kemampuan matematis peserta didik.

II.      PELAKSANAAN DALAM PEMBELAJARAN

Alat peraga perkalian aljabar bentuk (x+a) (x+b) dibuat dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan dan tersedia di toko-toko alat tulis seperti styrofoam, karton putih, kertas origami, push pin dan kardus bekas.

Penggunaan alat peraga perkalian aljabar bentuk (x+a) (x+b) adalah sebagai berikut :

1.    Guru menjelaskan konsep perkalian aljabar bentuk (x+a) (x+b) dengan menggunakan alat peraga yang memvisualisasikan materi tersebut dalam bentuk segi empat-segi empat yang mewakili perkalian dua bilangan. Kemudian menjumlahkan segiempat tersebut. Sehingga didapat hasil akhir dari (x+a) (x+b) adalah  x2 + (a+b)x + ab.

2.   Guru membagi siswa menjadi 4 kelompok.

3.   Guru membagikan LKPD yang memiliki cara pengerjaan seperti alat peraga dengan nilai a dan b diketahui, dan kertas origami. Guru juga menyediakan gunting dan lem.

4.   Guru memberikan informasi cara mengerjakan LKPD

5.   Siswa menyelesaikan perkalian aljabar dengan menempelkan kertas origami dengan ukuran sesuai dengan LKPD masing-masing kelompok.

6.   Siswa dalam kelompok bergantian mempresentasikan hasil pengerjaan LKPD.

III.     HASIL-HASIL PEMBELAJARAN

Berdasarkan hasil observasi/pengamatan yang dilakukan, perubahan aktivitas peserta didik dalam proses pembelajaran selain meningkatnya kemapuan perkalian aljabar, terdapat pula peningkatan pada sikap peserta didik selama pembelajaran, yaitu :

1.   Meningkatnya minat siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar.

2.   Peserta didik lebih aktif berpartisipasi dalam belajar.

3.   Peserta didik lebih fokus ketika belajar dan berkurang melakukan kegiatan yang bukan merupakan kegitan pembelajaran.

IV.     SARAN-SARAN PENULIS

Sebagai bahan pertimbangan terhadap berbagai pihak, berikut saran-saran penulis :

1.    Penggunaan alat peraga “Perkalian Aljabar Bentuk (x+a) (x+b) mampu meningkatkan kemampuan peserta didik dalam perkalian aljabar dan memberi dampak positif pada sikap belajar peserta didik, sehingga disarankan untuk memberikan pembelajaran bermakna seperti menggunakan alat peraga.

2.    Penggunaan alat peraga membutuhkan aktifitas peserta didik secara aktif supaya materi bisa tersampaikan dengan baik, sehingga diharapkan untuk menghindari aktifitas berpusat pada guru.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun