Mohon tunggu...
Siti Hajar as anjar
Siti Hajar as anjar Mohon Tunggu... Lainnya - Fungsional Administrator Kesehatan Ahli Madya, Kemenkes 🇮🇩 🇮🇩

Imajiner keeper, loves growing and developing learning by process and experience, and follow the passion

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Manusia "Casing" Dan "Gaslighter"

31 Desember 2022   09:00 Diperbarui: 8 Mei 2023   00:55 265
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Casing diartikan sebagai rumah bagi perangkat keras utama komputer.

Kata casing pada zaman serba teknologi digital di industri 4.0 ini jadi booming digunakan sebagai julukan bagi  orang dengan penampilan yang berpura-pura baik, tapi sebenarnya tidak.  Pepatah berbahasa Inggris menyebutnya dengan  "Beauty is in the eye of the beholder"

'Manusia Casing' sejak manusia diciptakan di muka bumi ini sudah ada. Mungkin istilah katanya saja yang muncul di era digital.

Yep!

Banyak orang terjebak dengan si manusia casing ini dan kena mental-nya. Kemudian bertanya kepada teman-nya, namun ternyata teman-nya pun termasuk dalam circle 'manusia casing'. Akhirnya tanpa disadari menjadi  korban gaslighting. 

Istilah gaslighting pada Tahun 2022 ini menjadi  isu topik yang sering di cari di media sosial. Apa itu gaslighting dan ciri-cirinya memang perlu mewaspadai  diri agar tidak tertipu dan terjebak. Adapun istilah gaslighting sebenarnya berasal dari nama drama tahun 1938 dan film tahun 1944 berjudul "Gaslight", yang bercerita seorang suami memanipulasi istrinya untuk berpikir bahwa dia memiliki penyakit mental. 

Intinya  Gaslighting, is 'psychological manipulation of person

Medicalnewstoday memberikan penjelasan terkait "Gaslighting" is a form of psychological abuse in which a person or group causes someone to question their own sanity, memories, or perception of reality. People who experience gaslighting may feel confused, anxious, or as though they cannot trust themselves.

Diartikan gaslighting adalah bentuk pelecehan psikologis dimana seseorang atau kelompok menyebabkan seseorang mempertanyakan kewarasan, ingatan, atau persepsi mereka sendiri tentang realitas. Orang yang mengalami gaslighting mungkin merasa bingung, cemas, atau seolah-olah tidak bisa mempercayai diri sendiri, kenapa?

...karena Gaslighting adalah sebuah bentuk pelecehan emosional, yang dapat membuat hubungan pertemanan atau pergaulan jadi toxic

Tindakan gaslighting sering dilakukan tanpa disadari, dapat terjadi dimana saja dan oleh siapa saja. Selain itu memang sulit untuk dibuktikan. Pelaku atau disebut gaslighter pandai dalam memutarbalikan fakta dan melakukan tindakan manipulatif dalam circle pertemanan, agar seolah-olah  kamulah yang baperan atau sensitif, melebih-lebihkan atau mengada-ngada.

Jadi sepertinya 'manusia casing' dan gaslighter itu one circle ya?, ayo mari sama-sama  kita lihat definisinya...

Manusia Casing merupakan ungkapan bagi orang yang pandai menyembunyikan sifat aslinya atau perilaku yang buruk seolah-olah baik hatinya atau baik perilakunya. Hal ini dilakukan agar tujuannya tercapai baik dalam meningkatkan status sosial di masyarakat atau dalam lingkungan pertemanan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun