Penasaran dengan seri lanjutannya di novel berikutnya, saya bersiap 'melahap'nya selama sepekan ke depan.
Biasanya usai lebaran, 'me time' berlanjut dengan creambath di salon langganan, atau mengundang mbok pijet ke rumah. Tapi saya belum menentukan jadwal pasti untuk melakukannya. Justru novel-novel ini yang menggiurkan saya untuk tuntas membacanya.
Beberapa kawan saya ada yang mengirim foto-foto traveling selagi mudik di kampung halaman masing-masing. Ada yang hiking ke gunung, bersepeda menikmati alam di sekitar wilayah desa-desa, berkuliner ke kota-kota terdekat. Bahkan reunian keluarga besar atau dengan kawan masa sekolah.
Apapun waktu yang tersedia selama menikmati lebaran, sungguh sebuah kebahagiaan dan kesyukuran atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT.
Bagaimana dengan Anda?
Doa saya, tetaplah semangat, bahagia dan sehat selalu!
***
Artikel 53 - 2022
#Tulisanke-353
#DiarySiskaArtati
#MeTime
#Lebaran2022
#NulisdiKompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H