Nah, menu yang satu ini adalah andalan terakhir untuk menghabiskan stok sayur di kulkas.Â
Kol dan daun bawang diiris halus. Kentang diiris tipis seperti batang korek api. Campur dengan dua sendok makan tepung bumbu serba guna sampai sedikit lengket. Boleh tambahkan tahu yang diiris dadu sebagai pelengkap, aduk rata. Tambahkan garam, merica bubuk dan kaldu jamur. Beri mentega secukupnya pada adonan sayur. Aduk rata kembali. Terakhir, tambahkan dua atau tiga butir telur yang yang sudah dikocok (sesuka Anda) pada adonan. Ratakan keseluruh adonan.
Siapkan wajan antilengket dan panaskan minyak. Tuangkan adonan membentuk dadaran. Bolak-balik masakan agar tidak gosong. Jika sudah matang, angkat, lalu tiriskan.
Martabak sayur siap habis disantap oleh keluarga.
Selamat mencoba!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H