D. Kabupaten Tambrauw berada di Provinsi Papua Barat.
E. Pembelian Mirage 2000-5 Ex-Qatar merupakan interim solution atas keberadaan pesawat-pesawat tempur TNI AU yang sangat tua dan perlu refurbishment atau diperbaharui cukup besar.
F. Pembelian Mirage 2000-5 Ex-Qatar ditujukan untuk menangkal serangan tiba-tiba dan memberikan efek gentar bagi negara penyerang.
G. Apa Yang Dimaksud Dengan Jet Tempur Interim?
Ad Interim adalah ungkapan bahasa Latin yang berarti "sementara".  Jet tempur interim adalah jet tempur yang berfungsi sebagai "pengisi kekosongan" atau "pengisi sementara" karena penonaktifan (pensiunnya) jet tempur yang berusia tua; jet tempur yang menjalani proses upgrade (modernisasi) dan perombakan (overhaul)/perbaikan (repair); dan menunggu kedatangan jet tempur terbaru yang telah dipesan berdasarkan kontrak jual beli.
H. Apa Yang Dimaksud Dengan Deterrence Effect atau Efek Gentar ?
Deterrence Effect atau Efek Gentar adalah istilah yang sangat familiar dalam dunia militer. Setiap negara berusaha untuk memiliki aset-aset militer yang dapat memberikan efek gentar. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa tidak ada negara lain yang akan berpikir untuk menyerangnya, dan dengan demikian perang dapat dengan mudah dihindari. Selain itu, Efek Gentar biasanya digunakan oleh banyak negara untuk memperkuat upaya diplomasi yang sedang dan akan dilakukan. Meskipun harga aset yang harus mereka beli bukanlah sesuatu yang murah, namun sebenarnya masih jauh lebih rendah dibandingkan dengan jumlah anggaran yang harus dikeluarkan jika suatu negara harus berperang.
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Detterence Effect atau Efek Gentar adalah efek yang yang membuat negara lain (lawan) berulang kali berpikir untuk menyerang suatu negara; dan efek ini membuat negara lain (lawan) memilih jalur diplomasi sebagai solusi untuk menyelesaikan suatu konflik antara dua negara atau lebih demi terciptanya perdamaian di antara pihak-pihak yang berkonflik (bertikai).
H. Kenapa Pada Tahun 2009 Departemen Pertahanan Menolak Hibah Mirage Dari Qatar?
Karena Mirage yang dihibahkan adalah Mirage F-1 dan bukan Mirage 2000 atau Mirage 2000-5. Â Dan biaya perawatan untuk Mirage F-1 yang dihibahkan oleh Qatar memakan banyak biaya. Sementara, pagu anggaran Dephan dan TNI pada tahun 2009 tidak mencukupi untuk merawat Mirage F-1Â yang dihibahkan oleh Qatar tersebut. Apalagi pada waktu itu, Dephan dan TNI fokus pada pemeliharaan pesawat angkut,seperti Hercules. Selain itu, hibah tidak berarti tidak ada biaya sama sekali. Artinya, biaya tetap ada sekalipun Mirage F-1 itu di hibahkan oleh Qatar, misalnya, biaya perantara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H