Mohon tunggu...
Zain Kagawa
Zain Kagawa Mohon Tunggu... Full Time Blogger - www.Siklimis.com

Blogger yang suka jalan-jalan menikmati keindahan alam, menikmati keagungan budaya dan menikmati kelezatan kuliner.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Snorkeling Anti Mainstream di Umbul Ponggok Klaten

6 November 2018   13:49 Diperbarui: 28 April 2020   05:11 427
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto underwater / dokpri

Setelah puas keliling, aku siap-siap ganti baju untuk renang, meskipun aslinya gak bawa baju renang karena dari rumah gak ada niatan untuk kesini. Kedalaman Umbul Ponggok ini antara 1,5 meter hingga 2,6 meter, lumayan dalam sih. Tapi tenang saja jangan khawatir karena ada persewaan pelampung, cukup Rp.7000 kalian bisa sewa pelampung sehingga tak khawatir tenggelam.

Dan untuk anak-anak juga sudah disediakan kolam khusus anak-anak supaya aman saat bermain. Kolam anak-anak ini berada di sebelah utara kolam besar, panjangnya sekitar 6 meter dan lebarnya 3 meter. Nah ternyata air di Umbul Ponggok ini segar banget dan lumayan dingin, maklumlah ini kan air dari sumberan asli jadi ya seger banget. Dan didalam area Umbul Ponggok ini ada pedagang makanan, minuman, celana dan pelampung untuk anak-anak juga, jadi tak perlu khawatir lagi.

Piknik ke Umbul Ponggok tak lengkap rasanya jika tidak berfoto-foto underwater, karena memang yang menjadi daya tarik disini yaitu foto underwater bersama ikan-ikan nila yang besar dan memakai properti seperti sepeda, sepeda motor, meja, tv, laptop dan ayunan. Tapi untuk berfoto-foto underwater kalian harus menyewa camera underwater & sekaligus fotografernya seharga Rp.60.000 per 30 menit dan maksimal bisa digunakan untuk 4 orang. 

Selain itu untuk foto memakai properti kalian juga harus menyewanya, untuk sepeda, laptop & meja kursi Rp.20.000. Untuk ayunan, love case dan motor biasa Rp.50.000. Dan untuk properti motor Mio ,Xride dan Nmax cukup Rp.100.000. Dan untuk jetski Rp.150.000.

Keistimewaan Umbul Ponggok ini yaitu kita bisa snorkeling dengan tenang, karena disini gak ada ombaknya, tak seperti snorkeling di laut yang selalu ada ombak kecil hingga besar. Jadi snorkeling disini tuh enak banget, selain airnya tenang, disini airnya juga seger dan jernih banget. Karena Umbul Ponggok ini adalah kolam yang  airnya dari sumber mata air alami dan kolam ini disuplai dari 40 titik sumber yang berada di sekitar Umbul Ponggok.

Selain jernih, segar dan tenang, disini juga banyak ikannya, bahkan ikan disini gede-gede banget, kebanyakan sih ikan nila dan ikan air tawar lainnya. Jadi snorkeling kali ini terasa beda banget karena ini pertama kalinya snorkeling di air tawar yang super jernih. Apalagi Mas Singgih sang fotografer dan pemandu snorkeling ku sangat sabar memotret tingkah polah ku.

Dan jangan khawatir buat kalian yang tak bisa renang sama sekali, disini ada fasilitas Under Water Walker (menggunakan helm yang sudah ada oksigennya) jadi kalian tinggal berpose dan bermain ikan sepuasnya, harga sewa untuk under water walker yaitu Rp.150.000. Ada juga permainan Ponggok Warrior, cukup membayar Rp.15.000 satu orang per 30 menit.

Akhirnya setelah puas snorkeling dan dapat foto keren, aku bergegas untuk ganti baju lalu pulang. Wah pengalaman snorkeling di Umbul Ponggok ini memang istimewa sekali dan tak akan terlupakan. 

Oh iya destinasi wisata Umbul Ponggok ini dikelola oleh BUMDES (Badan Usaha Milik Desa) Tirta Mandiri Desa Ponggok. Dan pada tahun 2017 BUMDES Tirta Mandiri mendapatkan pemasukan sebesar 14 milyar dalam satu tahun, tak hanya itu BUMDES Tirta Mandiri juga mendapatkan prestasi juara 1 lomba BUMDES tingkat Jawa Tengah tahun 2017. Wah pantesan banyak yang studi banding tentang BUMDES ke Desa Ponggok ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun