Dalam bahasa Inggris, di antara kedua frasa ini manakah yang benar:
1. A beautiful young couple
2. A young beautiful couple
Apakah jawaban Anda nomor 1, nomor 2, atau mungkin dua-duanya? Mungkin menurut Anda toh kedua frasa itu sama-sama memakai kata beautiful dan young, jadi ya sama saja.
Atau mungkin Anda mencoba menerjemahkan ke dalam bahasa Indonesia untuk mencari jawabannya. Sebaiknya tidak usah melakukan itu karena di bahasa Indonesia mungkin tidak ada bedanya antara "pasangan muda yang menawan" dan "pasangan menawan yang masih muda." Keduanya bisa dipakai.
Dalam bahasa Inggris, urutan adjectives atau kata sifat lumayan penting, terutama apabila jenis kata sifatnya berbeda. Misalnya seperti contoh di atas, kata beautiful adalah sebuah pendapat yang sifatnya subyektif, sedang young menunjukkan usia.
Kasusnya berbeda misalnya kedua kata sifat berupa pendapat yang subyektif seperti beautiful and friendly. Dalam hal ini urutan kata tidak berarti, namun harus memakai kata and. Jadi bisa menjadi A beautiful and friendly couple atau A friendly and beautiful couple.
Untuk penggunaan adjectives yang jenisnya berbeda, urutan yang benar adalah sebagai berikut:
quantity -- opinion -- size -- age -- color -- shape -- origin -- material -- purpose
Sekarang kita lihat contoh kata untuk masing-masing jenis kata sifat di atas.
1.  Quantity atau jumlah
Kata-kata yang digunakan di sini adalah yang menunjukkan jumlah benda yang diterangkan oleh deretan kata sifat yang ada.
Jumlah bisa ditunjukkan dengan angka-angka seperti one, two, dan seterusnya. Kata-kata seperti several, some, half, dan lain-lain.
2.  Opinion atau pendapat
Yang masuk kategori ini adalah kata-kata yang menunjukkan bagaimana perasaan kita terhadap sesuatu. Sebagai contoh adalah smart, delicious, stubborn, cute, dan lain-lain.
3.  Size atau ukuran
Kata-kata yang menunjukkan ukuran contohnya large, small, huge, dan lain-lain.
4.  Age atau usia
Untuk menunjukkan usia, kita bisa menggunakan usia yang sebenarnya misalnya 10-year-old atau kata-kata seperti young, old, elderly, dan lain-lain.
5.  Shape atau bentuk
Yang termasuk kelompok ini adalah long, round, short, square, triangle, dan lain-lain.
6.  Color atau warna
Biasanya warna digunakan untuk mendeskripsikan benda atau binatang. Warna-warna misalnya red, blue, light green, dan lain-lain.
7.  Origin atau asal
Di dalam kelompok ini bisa dimasukkan asal tempat atau agama. Contohnya adalah Indonesian, Christian, Persian, dan lain-lain.
8.  Material atau bahan
Kata ini adalah untuk bahan pembuat si kata benda. Kata-kata di grup ini bentuknya bisa berupa noun atau kata benda. Kata ini biasa disebut noun adjunct, atau kata benda yang menerangkan kata benda yang lain. Contoh untuk material adalah metal, paper, silk, dan lain sebagainya.
9.  Purpose atau kegunaan
Kata-kata di kelompok ini biasanya berupa present participle atau kata kerja yang ditambah akhiran -ing yang bisa mendeskripsikan kata benda. Contohnya adalah cleaning, cooking, dan folding.
Di kelompok ini bisa juga dimasukkan apa yang disebut qualifier, yaitu kata-kata yang menunjukkan sifat suatu benda. Contohnya adalah antique dan pick-up (untuk truk).
Sebelum kesembilan jenis kata sifat ini dipakai, biasanya kita menggunakan determiner yang misalnya berupa articles (a, an, the), possessive adjectives (my, your), atau demonstrative adjectives (this, that, these, those).
Kalau dipikir-pikir, cukup panjang juga ya kalau kita menggunakan seluruh sembilan jenis kata sifat itu. Bayangkan kalau kita harus mengucapkan: I want to buy those two cute large old round gray Asian paper antique dolls. Belum-belum orang yang kita ajak bicara sudah pergi.
Jadi biasanya native speakers hanya menggunakan tiga atau empat adjectives sebelum kata benda. Beberapa contohnya adalah:
-It was made of a strange, green, metallic material. (opinion -- color -- material)
-It's a long, narrow, plastic brush. (size -- shape -- material)
Jadi, sudah terjawabkah pertanyaan di awal artikel ini? Mana yang benar A beautiful young couple atau A young beautiful couple?
Referensi: Dari berbagai sumber
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H