Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.
Kondisi yang menjadi latar belakang masalah adalah cara mengajar guru yang masih belum optimal, mengakibatkan siswa memiliki kecenderungan pasif dalam pembelajaran Bahasa Inggris di kelas.
Situasi dimana guru kurang melibatkan siswa secara akif dalam proses pembelajaran, membuat proses pembelajaran menjadi cenderung membosankan dan teacher-centered. Siswa hanya menjadi pendengar, sehingga membuat siswa menjadi pasif dan kurang percaya diri.
Hal tersebut dikuatkan dari wawancara dengan Ibu Dhini (pakar), bahwa pembelajaran yang monoton, tanpa menggunakan media dan hanya menggunakan metode yang itu-itu saja, akan sulit membuat siswa tertarik terhadap pelajaran  Bahasa Inggris, terutama bagi siswa sekolah dasar.
Kemudian, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan karena untuk menjadi bahan pembuktian usaha guru, apakah dengan metode yang telah dipilih, berhasil atau tidaknya, dalam peningkatan keaktifan partisipasi siswa dalam pembelajaran Bahasa Inggris di kelas, yang kemudian dapat dijadikan bahan refleksi dalam untuk kegiatan-kegiatan pengajaran bahasa inggris selanjutnya.
Peran saya dalam praktik ini adalah menjadi guru yang dapat membuat siswa menjadi lebih aktif dalam pembelajaran Bahasa Inggris di kelas dengan menggunakan kombinasi antara TPR dan GBA.
Tantangan :Â
Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,
Tantangan yang guru hadapi untuk mencapai tujuan yang diinginkan adalah menyusun modul ajar yang dengan baik yang tidak terpaku pada buku paket dan menentukan indikator yang tepat sesuai dengan KKO capaian pembelajaran, serta kegiatan pembelajaran yang tepat untuk mencapa tujuan pembelajaran yang telah ditentukan.
Dalam teknis pelaksanaan rencana aksi, tantangan yang ditemukan berikutnya adalah menemukan alat-alat pendukung seperti mic, kamera, tripot, dsb, kemudian juga menemukan orang yang bisa membantu dalam hal perekaman dan menentukan sisi yang tepat untuk mengambil video.
Tantangan selanjutnya adalah menyesuaikan waktu yang pas untuk pelaksanaan rencana aksi dan yang terakhir yaitu pada saat editing video.