Mohon tunggu...
Defit Setya
Defit Setya Mohon Tunggu... Freelancer - Student, Free Mom

Seorang musafir dari Desa menimba Ilmu ke Kota menjadi seorang Mahasiswa (ITS). Seperti padi, semakin ia berisi maka semakin ia merundukkan diri, pertanda kerendahan hati.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Tingkat Kegalauan dan Obatnya

4 Februari 2014   15:47 Diperbarui: 24 Desember 2015   02:11 342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13915034611673002947

Berdasarkan kekuasaan mereka, galau dibagi menjadi delapan tingkat berikut ini:

1. Galau Tingkat Kayangan

Ada ya galau tingkat kayangan? Ya, cuma ada disini, ini hanya istilah yang saya gunakan untuk mendeskripsikan betapa tingginya kegalauan yang dialami oleh penderitanya, ada yang menyebutnya “Gilau” alias gila karena galau. Sebenarnya kayangan merupakan bahasa Sansekerta, svarga yang berarti surga. Dalam tradisi Jawa baru, istilah Kahyangan dipakai untuk menyebut tempat tinggal para dewa dan bidadari. Sementara istilah Swarga tetap dipakai untuk menyebut tempat tinggal para roh yang semasa hidup bertindak penuh kebajikan sesuai dengan aturan agamanya. Wah, kalau galaunya sudah tingkat kayangan mestinya sudah tidak galau, alias sudah ekstra bahagia.

2. Galau Tingkat Dewa/Dewi

Galau tingkat penghuni kayangan, berarti dari semua tugas yang ada dikayangan sudah dibagi sesuai dengan pangkat masing-masing. Kalau sang dewa dan dewi hanya menggalau dengan urusan yang sudah dibebankan kepada mereka. Dewa/Dewi sendiri merupakan makhluk yang berkuasa yang merupakan perwujudan Tuhan, lumayan gawat juga jika galau tingkat ini melanda korbannya.

3. Galau Tingkat Raja/Ratu

Galau tingkat Raja atau Ratu biasanya disebut sebagai tingkatan galau yang mencakup urusan suatu wilayah tertentu, biasanya sebuah kerajaan dan kasultanan.

4. Galau Tingkat Raden Mas/Raden Ajeng

Kalau galaunya tingkat Raden Mas atau Raden Ajeng hanya berkutat galau akan dijadikan raja penerus tahta atau tidak. Aliasnya galau akan naik tahta dengan beban yang harus diemban.

5. Galau Tingkat Patih

Galau tingkat Patih yaitu kegalauan mengurus warga masyarakat satu karesidenan, cukup banyak juga ya, diatas bupati.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun