Mohon tunggu...
Setiyo Bardono
Setiyo Bardono Mohon Tunggu... Administrasi - Staf Kurang Ahli

SETIYO BARDONO, penulis kelahiran Purworejo bermukim di Depok, Jawa Barat. Staf kurang ahli di Masyarakat Penulis Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (MAPIPTEK). Antologi puisi tunggalnya berjudul Mengering Basah (Aruskata Pers, 2007), Mimpi Kereta di Pucuk Cemara (Pasar Malam Production, 2012), dan Aku Mencintaimu dengan Sepenuh Kereta (eSastera Malaysia, 2012). Novel karyanya: Koin Cinta (Diva Press, 2013) dan Separuh Kaku (Penerbit Senja, 2014).

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

24 Tahun JNE: Melayani dan Menjemput Senyuman

11 November 2014   04:35 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:07 51
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Begitulah, bisnis di dunia ekspedisi jika dikelola secara professional bisa menjadi ladang menebar senyum dan kebahagiaan di setiap waktu. Apalagi ketika saya tahu kalau JNE berinovasi dengan JESIKA (JEmput ASI seketiKA) untuk menjawab kebutuhan ibu-ibu menyusui tanpa menghalangi aktifitas sehari-hari. Ibu bisa bekerja dengan tenang, sementara bayi di rumah tak kehilangan kesempatan memperoleh asupan kasih sayang.

Dalam perjalanan 24 tahun, JNE pun semakin memancarkan PESONA. Layanan pesanan oleh-oleh Nusantara ini pasti akan mengobati rasa rindu pencinta kuliner Indonesia. PESONA menyediakan layanan kiriman pemesanan makanan khas dari berbagai kota di Indonesia. PESONA menjadi jembatan antara produk industri makanan hasil olahan pelaku usaha lokal maupun UMKMK (Usaha Mikro, Kecil, Menengah, dan Koperasi) dengan konsumen.

Selain produk makanan yang ditawarkan, pelanggan bisa menentukan sendiri makanan yang diinginkan. Yang penting pelanggan bisa menyebutkan lokasi yang jelas, jenis makanan dan jumlahnya saja. Maka makanan dari seluruh penjuru Nusantara siap menggoyah lidah. Ah, jadi penasaran pengin mencoba. Ternyata JNE tak hanya ingin mengguratkan senyum tapi juga ingin memanjakan lidah.

Semoga dengan perjalanan 24 tahun ini, usaha JNE semakin maju dan membawa banyak berkah.

Tanam pinang rapat-rapat, agar puyuh tak bisa lari.
Jaga kepercayaan erat-erat, agar pelanggan tak pindah ke lain hati.

Depok, 10 Nopember 2014


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun