Menurut kalian apa itu kebudayaan, toleransi dan mengapa di Indonesia sangat Penting Saling Menghargai Antar Kebudayaan?
   PENGERTIAN KEBUDAYAAN
Kebudayaan adalah segala sesuatu yang dihasilkan oleh umat manusia, baik yang berupa benda (Tangible) Â maupun yang berupa nilai (Intangible).
Budaya atau kebudayaan dapat diartikan juga secara umum adalah sesuatu yang sudah ada dari dahulu yang berkembang mengikuti perkembangan zaman dan di miliki oleh suatu daerah dan diwariskan ke generasi berikutnya. Contohnya seperti adat ‘Tanjidor' yang ada di Jakarta yang akan dilaksanakan ketika acara melamar.
Gaya hidup juga termasuk dalam kebudayaan, setiap daerah di Indonesia pasti memiliki gaya hidup yang berbeda. Misalkan gaya hidup orang kota dengan desa pasti berbeda. Gaya hidup ini juga berkembang sesuai perkembangan zaman dan teknologi. Dengan perkembangan zaman yang begitu cepat membuat budaya luar pun masuk ke Indonesia termasuk style dalam berpakaian dan gaya hidup. Contohnya banyak orang Indonesia yang rambutnya di warnai orange, memakai pakaian mini dan makan-makanan cepat saji seperti burger, pizza, hotdog dll.
Sedangkan menurut beberapa ahli Kebudayaan adalah sebagai berikut :
1. Malinowski
Budaya adalah keseluruhan Kehidupan manusia yang integral yang terdiri dari berbagai peralatan dan barang-barang konsumen, berbagai peraturan untuk kehidupan masyarakat, ide-ide dan hasil karya Manusia, Keyakinan, dan Kebiasaan Manusia.
2. E.B Tylor
Kebudayaan adalah Keseluruhan kompleks yang meliputi pengetahuan. keyakinan, seni, moral, hukum, adat istiadat dan kemampuan serta kebiasaan lain yang diperoleh manusia sebagai anggota.
Budaya akan terus berkembang baik secara lambat maupun cepat sesuai perkembangan teknologi. Budaya sendiri memiliki fungsi, salah satunya adalah untuk mempelajari warisan nenek moyang dan terus mengajarkan ke generasi berikutnya agar tidak terhenti dan punah. Makanya kita sebagai generasi muda harus bisa bangga dan meneruskan budaya Indonesia khususnya sesuai asal daerah kita. Jangan pernah malu untuk mempelajari budaya dan kebudayaan yang ada di Indonesia. Berikut adalah fungsi kebudayaan:
1. Kebudayaan berfungsi untuk menjadi pedoman hidup berperilaku.
Contohnya dalam bentuk nilai, norma, dan kaidah.
2. Kebudayaan juga berfungsi untuk unsur atau media yang bertujuan untuk menciptakan teknologi untuk hidup manusia.
Menurut Soerjono Soekamto, terdapat 7 unsur dalam teknologi yaitu senjata, wadah, makanan dan minuman, pakaian serta perhiasan, rumah tempat berlindung, dan moda transportasi.
3. Kebudayaan dapat berfungsi sebagai pedoman untuk membuat tata tertib atau aturan bagi masyarakat.
Misalkan suatu daerah ingin membuat peraturan maka harus berpedoman dengan budaya daerah tersebut dan tidak boleh menyimpang atau membuat peraturan sesuai kebutuhan pribadinya.
TOLERANSI
TOLERANSI adalah sikap manusia satu dengan yang lainnya baik secara individu maupun kelompok untuk saling menghormati dan menghargai perbedaan yang ada, Sehingga terciptanya perdamaian dalam keberagaman dan perbedaan yang ada di Indonesia.
Maksud dari perbedaan yaitu perbedaan suku, budaya, agama, sampai dengan warna kulit dan kondisi fisik.
Jadi dengan adanya sikap Toleransi ini maka dapat dipastikan bahwa tidak akan ada pertengkaran atau perselisihan yang terjadi baik secara individual maupun kelompok suku, ras, agama, dan budaya.
A. Pentingnya Toleransi Di Indonesia
Kita tahu bahwa Indonesia terdiri dari memiliki jumlah penduduk 238.452.952 jiwa, +630 Keragaman Etnic, 6 Agama yaitu : Islam, Kristen, Katolik, Hindu Buddha, Konghucu. +300 kelompok etnik atau suku bangsa, lebih tepatnya 1.340 suku bangsa di Tanah Air menurut sensus BPS tahun 2010.
Dari data dan fakta di atas bahwa sikap toleransi sangat dibutuhkan di Indonesia sebab Indonesia Negara yang besar kaya akan suku, ras, agama dan budaya. Apabila toleransi tidak dijalankan pasti akan terjadi kerusuhan dan perpecahan dimana-mana. Salah satu contoh sikap toleransi beragama, yaitu sikap saling menghormati dan menghargai antar penganut agama lain dan tidak menghina atau mencap buruk agama lain karena semua agama sama yaitu mengajarkan kebaikan dan perdamaian.
Salah satu sikap toleransi kehidupan bermasyarakat yaitu menghargai pendapat orang lain yang berbeda dengan kita dengan tidak mencelanya, dan saling membantu antar sesama manusia tanpa melihat suku, ras, agama, dan antar golongan.
Manfaat Sikap Toleransi
1. Menciptakan Rasa Kekeluargaan di kehidupan masyarakat
Sikap toleransi di kehidupan masyarakat dapat menciptakan rasa kekeluargaan di tengah perbedaan. Dengan dijalankannya sikap toleransi, keamanan dan kenyamanan masyarakat tentu terjaga dan pastinya tidak ada konflik karena perbedaan yang di miliki.
2. Mencegah keributan antar sesama individu maupun kelompok
Sikap toleransi memiliki tujuan agar mencegah keributan yang bisa menyebabkan perpecahan akibat perbedaan. Terjadinya keributan pasti akan merugikan kedua belah pihak. seperti ada pepatah yang mengatakan "Menang jadi arang kalah jadi abu" yang artinya apabila kita bertengkar tidak akan ada keuntungannya malah membuat diri sendiri dan orang lain terluka. Sehingga sikap toleransi pun dapat menciptakan kedamaian.
3. Menyatukan perbedaan yang ada
Tujuan sikap Toleransi adalah agar saling melengkapi dan menyatukan perbedaan yang bertujuan untuk menghindari konflik. Baik itu perbedaan Suku, Ras, Agama, Budaya, Warna Kulit dan perbedaan yang lainnya.
4. Meningkatkan perdamaian
Setiap warga negara Indonesia wajib harus memiliki sikap toleransi agar tidak terjadi berbagai konflik di masyarakat sehingga meningkatkan perdamaian.
   KESIMPULAN
Dengan banyaknya Budaya dan Kebudayaan di Indonesia yang berbeda-beda dan berkembang baik secara lambat dan cepat. Kita harus mempelajari budaya Indonesia agar tidak hilang dan punah, sehingga akan terus berlanjut sampai anak cucu kita nanti. ketika kita sudah mengetahui karakteristik kebudayaan sesesorang maka kita menyadari bahwa begitu penting dan banyak sekali manfaat dari sikap toleransi kita dapat simpulkan saling menghargai dan menghormati itu penting.
Khususnya di Indonesia yang memiliki banyak sekali perbedaan dan jumlah penduduk yang banyak. dan terdiri dari Suku, Ras, Agama dan Budaya yang berbeda dan beraneka ragam. Sesuai semboyan "Bhineka Tunggal Ika" yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu jua, yang artinya walaupun kita berbeda tetapi kita memiliki tujuan yang sama yaitu terciptanya Indonesia yang aman, nyaman dan damai. Jangan sampai kita terpecah belah oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab yang tidak ingin Indonesia damai.
Penulis :
Sendy Andriansyah Mahasiswa KIP STP Trisakti
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H