Mohon tunggu...
Satria Adhika Nur Ilham
Satria Adhika Nur Ilham Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Nominasi Best in Spesific Interest Kompasiana Awards 2022 dan 2023 | Movie Enthusiast of KOMiK 2022

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Review "Speak No Evil", Thriller Intens yang Mampu Memacu Adrenalin Penonton

13 September 2024   18:31 Diperbarui: 14 September 2024   19:27 786
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
James McAvoy berperan sebagai Paddy dalam film Speak No Evil. Sumber foto: Blumhouse

Selain itu, kekeluargaan yang ada dalam film ini juga berhasil diangkat dengan baik. Bisa saja Ben bersama keluarganya tetap kabur meskipun anaknya menangis sepanjang perjalanan. Tetapi, mereka memilih untuk tidak menjadi orang tua yang egois. Ben dan istrinya tidak berdalih "demi kepentingan bersama", karena bisa saja mereka selamat, namun anaknya akan terkena depresi berat.

Mereka lebih memilih untuk mendahulukan kepentingan anak dibanding keselamatan mereka sendiri. Beberapa orang akan menganggap keputusannya tidak logis, namun percayalah, kamu akan melakukan hal yang sama jika sudah menjadi orang tua nantinya. 

Akting Totalitas dari Para Pemain

Salah satu keunggulan Speak No Evil adalah kualitas akting para aktor dan aktris yang maksimal. Penonton akan merasa tertipu dengan karakter Paddy yang diperankan oleh James McAvoy. James McAvoy amat piawai dalam berekspresi, dari yang awalnya terlihat ramah, lalu perlahan berubah menjadi menyeramkan. Gestur-gestur mencurigakan dari karakternya berhasil membuat penonton curiga.

Scoot McNairy yang berperan sebagai Ben Dalton dan Mackenzie Davis yang berperan sebagai Louise Dalton juga mampu memperlihatkan bagaimana hubungan mereka yang sedang tidak baik-baik saja. Mackenzie Davis berhasil memerankan seorang ibu yang sangat menyayangi anaknya, dan Scoot McNairy berhasil mengekspresikan karakternya yang sebenarnya dipenuhi dengan kekecewaan.

Paddy (James McAvoy) dan Clara (Aisling Franciosi) sebagai suami istri dalam Speak No Evil. Sumber foto: IMDb
Paddy (James McAvoy) dan Clara (Aisling Franciosi) sebagai suami istri dalam Speak No Evil. Sumber foto: IMDb

Apresiasi juga patut diberikan kepada karakter Dan Hough yang berperan sebagai Ant. Ia mampu memerankan karakternya yang tidak bisa berbicara. Melalui karakter Ant, penonton akan dibuat bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi kepada dirinya.

Itulah ulasan saya mengenai film Speak No Evil. Apakah kamu tertarik untuk menontonnya?

Still cuts film Speak No Evil. Sumber foto: IMDb
Still cuts film Speak No Evil. Sumber foto: IMDb

Overall, Speak No Evil merupakan film thriller yang berhasil membuat penontonnya merasa tegang sepanjang film. Walau memiliki cerita yang familiar, Speak No Evil mampu memaksimalkan potensi ceritanya dengan sangat baik, dan mengulik isu seputar rapuhnya keluarga. 

Dengan intensitas teror yang perlahan-lahan bertambah, membuat penontonnya penasaran dan merasa was-was sepanjang film. Speak No Evil sangat direkomendasikan untuk kamu yang butuh tontonan yang memicu adrenalin, kamu akan merasa takut meskipun tidak ada hantu di dalam filmnya.

Rating pribadi: 7.5/10

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun