Mohon tunggu...
Satria Adhika Nur Ilham
Satria Adhika Nur Ilham Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Nominasi Best in Spesific Interest Kompasiana Awards 2022 dan 2023 | Movie Enthusiast of KOMiK 2022

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Review Film Ballerina: Aksi Balas Dendam Jeon Jong Seo yang Brutal dan Dikemas Artsy

10 Oktober 2023   16:40 Diperbarui: 10 Oktober 2023   20:23 1032
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jeon Jong-Seo sebagai Okju dalam film
Jeon Jong-Seo sebagai Okju dalam film "Ballerina". Sumber foto: hancinema.net

Daya pikat utama Ballerina terdapat pada akting Jeon Jong-Seo yang tampil dengan aura misterius nan kelam. Dia berhasil memerankan perempuan 'badass' dengan kepiawaian berekspresi, tatapan tajam, dan gerakan tubuh yang tampil mengintimidasi tatkala menghadapi lawan.

Selain kualitas akting yang mumpuni, Jeon Jong-Seo juga piawai melakoni adegan aksi. Sebagai penonton, saya berhasil dibuat takjub tatkala karakternya muncul pada adegan aksi.

Selain itu, villain utama dalam film ini juga berhasil tampil mengintimidasi dan memancing emosi penonton. Kim Ji-Hoon yang berperan sebagai Pro-Choi benar-benar berhasil membuat penonton membenci karakternya sejak kemunculannya pertama kali. 

Ketika keduanya terlibat dalam aksi di dalam ruangan sempit dengan berbagai senjata, suasana tegang benar-benar akan dirasakan penontonnya.

Salah satu cuplikan adegan aksi yang paling memuaskan dalam
Salah satu cuplikan adegan aksi yang paling memuaskan dalam "Ballerina", Okju (Jeon Jong-Seo) tampil dengan pistolnya. Sumber foto: hancinema.net

Itulah review saya mengenai film "Ballerina", apakah kamu tertarik untuk menontonnya?

Overall, Ballerina adalah film aksi Korea yang artsy dan cukup brutal dalam segi aksi. Didukung dengan kualitas akting Jeon Jong-Seo yang mampu memerankan karakter Okju yang misterius nan kelam, berhasil membuat Ballerina menjadi sajian aksi yang seru dan menegangkan.

Meskipun film ini menampilkan banyak keunggulan dalam segi aksi dan teknik pengambilan gambar, kelemahannya terletak pada naskah yang terlalu fokus pada balas dendam dan kurangnya eksplorasi mendalam pada penokohan dan konflik yang dialami oleh sang protagonis.

Tayang di Netflix, Ballerina berdurasi 1 jam 33 menit. Film ini cocok untuk ditonton bagi kamu pecinta film aksi.

Rating: 7/10

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun