Mohon tunggu...
Saskia Rianda
Saskia Rianda Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Nama : Saskia Rianda. Lahir : Padang Panjang pada Rabu, 6 Januari 2010. Agama : Islam. Hobi : Membaca, menulis dan menggambar. Kategori yang disukai : Cerpen, puisi dan artikel edukasi.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Peta Konsep Hidupku

25 Agustus 2024   15:13 Diperbarui: 25 Agustus 2024   15:20 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Setelah tamat kuliah aku akan berusaha mencari pekerjaan yang layak dan sesuai dengan keahlianku. Aku bertekad membahagiakan kedua orang tuaku. Aku tidak ingin menyia-nyiakan pengorbanan yang telah dilakukan orang tuaku.

Setelah mendapatkan pekerjaan yang layak nanti aku akan berusaha bekerja dengan rajin agar karirku terus meningkat. Hal pertama yang akan aku lakukan adalah membahagiakan kedua orang tuaku. Aku akan menyisihkan penghasilanku untuk membantu orang yang membutuhkan. Aku juga akan menabung sebagian dari penghasilanku untuk pergi berangkat Haji bersama kedua orang tuaku.

Ketika sudah memiliki tabungan yang cukup aku akan membangun rumah yang sederhana saja. Aku akan mendirikan rumah yang nyaman di Kampung karena aku suka suasana yang asri. Aku akan membeli kendaraan yang sesuai dengan kebutuhanku dan keluargaku saja. Sekarang umurku sudah mencapai 27 tahun. 

Sampai saat ini aku masih tercatat sebagai seorang santri di Rumah Tahfiz. Sekarang hafalanku baru masuk 6 juz. Aku bertekad menjelang kuliah nanti aku sudah memiliki hafalan 15 juz. Semoga saja target hafalanku tercapai. 

Sejak kecil aku sudah bertekad untuk menunaikan ibadah Haji. Aku sangat berharap bisa menginjakkan kaki di Tanah Suci Makkah dan Madinah. Setiap bulannya aku akan menyisihkan gaji yang kudapat untuk tabungan hajiku kelak. 

Sekarang umurku sudah mencapai 28 tahun. Aku sudah memiliki pekerjaan dan kehidupan yang lumayan mapan. Aku akan melaksanakan sunnah Rasulullah tepatnya menikah dengan seorang pria. Aku akan mencari lelaki yang beriman, bertanggung jawab dan penyayang. 

Saat umurku 30 tahun aku mempunyai seorang anak laki-laki. Selang 3 tahun kemudian aku mempunyai anak perempuan. Dari kecil aku akan menanamkan nilai-nilai agama pada anak-anakku. Aku ingin anakku sukses di dunia dan di akhirat. 

Sebagai anak yang berbakti aku tidak akan menyia-nyiakan kedua orang tuaku. Walaupun sudah memiliki keluarga sendiri aku akan tetap berbakti. Aku akan merawat kedua orang tuaku di usia tuanya nanti. 

Semakin bertambahnya umurku, aku akan terus berbuat baik. Aku tidak akan menyia-nyiakan sisa umur yang diberikan Allah kepadaku. Aku akan memperbanyak bersedekah dan menyantuni anak-anak yatim. 

Sebagai warga negara yang baik aku akan berusaha untuk memajukan negaraku. Aku ingin negaraku tidak dipandang sebelah mata oleh negara lain. Aku akan menjadikan negaraku mempunyai kedudukan yang setara dengan negara-negara maju lainnya.

Sebagai penganut agama Islam yang baik aku akan memperjuangkan agamaku. Aku akan mengusahakan membangun Pondok Pesantren dan pusat kajian-kajian agama Islam agar agama Islam semakin semakin maju. Pembangunan Masjid-masjid dan Rumah Tahfiz juga akan aku perjuangkan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun