Tingkat polusi udara di Indonesia, semakin memburuk dan  menduduki peringkat pertama di Asia Tenggara.Â
Masalah polusi udara semakin meresahkan dan mengkhawatirkan kesehatan.
Berbagai kebijakan diterapkan untuk mengurangi dan menekan polusi udara agar tidak semakin parah.Â
Jika tidak dimulai dari diri sendiri apakah permasalah polusi udara bisa diatasi?Â
Tentu bisa, namun tingkat efektivitasnya akan bertambah, dimulai dari menumbuhkan kesadaran diri  pada masing-masing orang.Â
Berikut contohnya:
1. Memakai Masker
Seiring redanya pademi Covid 19, ketertiban dan kedisiplinan memakai masker sudah tidak diwajibkan. Pemakaian masker pada sebagian  orang sudah jarang.Â
Padahal pemakaian masker bisa tetap berguna, dan dirasakan manfaatnya untuk mengurangi terhirupnya polusi udara kedalam pernapasan kita.
2. Meminimalisir Mobilitas Menggunakan Kendaraan Pribadi.
Meminimalisir mobilitas menggunakan kendaraan pribadi itu cara klasik yang sudah di siarkan dari sejak lama.Â
Memakai kendaraan pribadi, memang tingkat mobilitas menjadi lebih cepat,Â
jika alasannya waktu banyak juga pilihan transportasi umum yang cepat. Tinggal bagaimana pilihan masing-masing ,Â
Kalau fokusnya mengurangi polisi udara yang kita hirup dapat bermanfaat untuk diri, maka kita bisa lakukan pelan-pelan dengan  metode selang -seling per hari yang dikhususkan untuk kesehatan diri, sekalian ikut serta  mengurang polusi udara yang tercipta hari itu.
3. Menanam Pohon.
Bagaimana kalau setiap orang menanam pohon dirumah?
Menanam pohon menjadi cara untuk membebaskan diri dari polusi udara. Manfaatnya memiliki efek jangka panjang yang dapat dirasakan seluruh keluarga dan generasi selanjutnya.
Menaman pohon menjadi alternatif untuk menyerap polusi udara,Â
Bayangkan! jika semua orang kompak , satu persatu rumah memiliki pohon , jika beralasan akan lahan yang sempit bahkan tak ada  berbagai pilihan alternatif bercocok tanam dimasa sekarang sangatlah beragam dan kreatif seperti hidroponik.Â
Alternatif lainnya , membuat rak di salah satu ruang,sediakan gaya penempatan tanaman disudut ruangan,taruh satu pot dengan jenis tanamannya khusus untuk menyerap polusi udara didalam rumah.
4. Berkreasi di Tempat yang Memiliki Kualitas Udara.
Berkreasi sangat dibutuhkan untuk menghilang penat, refreshing pikiran setelah berjibaku dengan banyak segala aktivitas .Â
Bekerja, bersekolah dan sebagainya. Datanglah ketempat-tempat yang memiliki kualitas udara bersih,asri sejuk seperti tanam kota yang memiliki banyak pohon, hutan bakau, Curug, Â pegunungan terdekat.Â
Jika memiliki tabungan untuk berkreasi ke tempat diluar kota yang memiliki kualitas udara bagus, tentunya makin asyik!. Liburan sekaligus dapat manfaat mengganti udara yang kita.
Bebaskan Diri Dari Polusi udara ! dimulai dari diri sendiri, dengan memberi contoh nyata kepada keluarga dan lingkungan, lalu bisa menularkan ikut kompak dan tergerak membebesakan diri dari polusi udara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H