Mohon tunggu...
Erni Lubis
Erni Lubis Mohon Tunggu... Guru - Pengajar dan pembelar

Mencoba menulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Orangtua, Belajarlah Pendidikan Seks demi Anak Anda

24 Februari 2020   22:46 Diperbarui: 24 Februari 2020   22:42 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

***

Itulah salah satu konflik di film "I Not Stupid 2". Film Chinese ini mengajarkan kepada orang tua salah satunya tentang pentingnya pendidikan seks untuk anak sejak dini.

11 tahun yang lalu, ketika saya kelas 9 SMP, sekolah saya masuk berita di koran. Bahkan menjelang detik-detik ujian nasional, ada wartawan yang ke sekolah. Dua temanku, Re (perempuan) dan Ko (laki-laki) dikabarkan melakukan hubungan intim di rumah kosong. Aksi tersebut di video oleh Ko. Malang, hp yang digunakan untuk memvideo itu jatuh dan ditemukan orang. Lalu disebarkan di internet. Demikianlah kabar yang beredar.

Itu hanya salah satu dari beberapa kasus. Jika menengok catatan guru BK hampir setiap hari ada anak yang dipanggil guru BK, bahkan beberapa ada yang orang tuanya juga ikut dipanggil karena pacaran melewati batas.

Kasus lain terjadi pada tetangga saya, sebut saja namanya Wa (kelas 2 SMP). Dia dikeluarkan dari sekolah karena hamil. Pacarnya yang baru lulus SMP dan tidak melanjutkan sekolah itu akhirnya mau bertanggung jawab. Tapi ternyata Wa tidak disukai mertuanya, demikian juga pacarnya, tidak disukai orang tuanya Wa. Belum genap 1 tahun, mereka bercerai.

Sekarang Wa hamil lagi dengan pacarnya yang baru. Kasus semacam ini pun kerap diberitakan di media, bahkan lebih mengerikan lagi, hubungan sedarah.

Selain anak yang dihakimi masyarakat, orang tua pun dianggap tidak bisa mendidik anaknya. Tapi masyarakat pun tidak memberi solusi untuk mengatasi masalah ini. Mereka hanya sibuk menggunjingkan dan menjelek-jelekkan. Bahkan tetangga saya mengatakan, "alhamdulillah sebentar lagi punya cucu."

Sekarang ini kejadian anak hamil di luar nikah merupakan hal yang biasa. Tapi pendidikan seks tetap dianggap tabu dan tidak layak dibicarakan.

Orang tua perlu diberi edukasi bahwa pendidikan seks itu penting dan bukan hal yang tabu untuk dibicarakan. Saat ini anak mudah mengakses konten apapun di media sosial. Namun beberapa orang tua membiarkan saja, bahkan ada orang tua yang tidak melek teknologi.

Sinetron pun saat ini banyak menayangkan tentang pacaran, ciuman, pelukan, nikah muda, bullying, dan lain-lain. Dan anak muda pun menikmati sinetron tersebut, menginginkan, bahkan meniru.

Orang tua seharusnya lebih ekstra memberi edukasi kepada anak. Menurut saya ada tiga hal yang harus dipahami orang tua tentang mendidik anak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun