Mohon tunggu...
Sarianti Satuang
Sarianti Satuang Mohon Tunggu... Guru - Guru PAUD

Seorang guru PAUD di Kota Kabupaten kecil di Provinsi Sulawesi Tengah, mempunyai hobi membaca, pekerja keras dan pemikir, dan ingin menuangkan segala pemikiran dalam bentuk tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Macam-macam Permainan Dadu untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak dalam Mengenal Angka

14 Desember 2022   23:40 Diperbarui: 15 Desember 2022   00:06 2172
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Permainan "Balap Dadu"

Untuk permainan ini dibutuhkan dua atau lebih anak, akan lebih seru jika jumlah anak yang main sejumlah angka pada dadu yaitu 6 anak. cara bermainnya siapkan kartu angka 1 sampai  6 masing-masing dua, tiap anak yang bermain mendapatkan 1 angka, mereka bisa memilihya sambal suit atau bisa juga dibagi secara acak, lalu anak bersiap digaris start, lalu kartu angka yang lain dijejerkan di garis finish sesuai angka pada anak. Untuk memulai permainan balap dadu, ke enam anak melakukan suit, yang menang kemudian melemparkan dadu dan angka yang muncul harus angka yang sama sesuai kartu pada anak. Jika anak memiliki kartu angka 6, maka anak tersebut melemparkan dadu harus mendapatkan angka 6, jjika angka yang muncul angka 6, anak boleh maju sambil merangkak. Lalu melemparkan lagi dadunya sekali, jika tetap angka 6 yang muncul anak boleh maju lagi. jika tidak, maka giliran anak yang lain untuk meleparkannya, begitu seterusnya.

Dokpri
Dokpri

Game "Lempar dadu dan Tebalkan angka"

Untuk game lempar dan tebalkan ini, cara bermainnya sederhana saja, siapkan kertas bertuliskan angka yang dititik-titik 1-6 atau 1-12 dan seterusnya sesuai usia dan tingkat kemampuan anak,  dan memainkannya sangat mudah, serta bisa menggunakan lebih dari satu dadu. Pertama-tama lempar dadunya, kemudian tebalkan angka sesuai dengan angka yang muncul pada dadu. Agar permainan ini lebih menarik, gunakan pensil warna atau spido warna, serta mainkan beramai-ramai. Permainan ini sangat bagus dan cocok untuk mengenalkan anak tentang angka dan cara menuliskannya dengan benar.

Game "lempar dadu dan tutup angka"

Permainan ini agak mirip dengan  permainan sebelumnya,  cukup siapkan kertas dan tuliskan angka-angka diatasnya, jangan lupa siapkan sticky note.  Lemparkan dadu dan lihat berapa angka yang muncul, lalu cari angka yang sama pada kertas yang telah disiapkan lalu tutup angka dengan sticky note. Permainan ini juga akan lebih seru jika dimainkan lebih dari satu anak.

Game "Lempar, Tulis, dan Urutkan Angka"

Sesuai namanya, permainan ini selain melatih keterampilan anak menulis angka, anak juga bisa belajar megurutkan angka dengan cara yang menyenangkan. Yang perlu dipersiapkan tentu saja dadu, kertas dan juga  pensil/pensil warna. Memainkannya harus dua anak atau lebih atau bermain secara berkelompok, dan boleh menggunakan lebih dari dua dadu sesuai tingkat kemampuan anak. Masing2 anak melemparkan dadu dan menuliskan angka yang muncul pada kertas, jika yang memainkannya dua anak saja, tentukan berapa kali masing-masing anak boleh melempar, jika itu berkelompok maka tiap anak dalam kelompok boleh melemparkan dadu dan menuliskan angka yang diperoleh pada kertas. Setelah semua mendapat giliran, minta anak mengurutkan semua angka yang diperoleh dari angka yang terkecil hingga angka yang terbesar, disini kemampuan anak mengenal dan mengurutkan angka akan terlihat dengan jelas.

Game KO "Knock Out"

Game ini juga harus dimainkan 2 atau lebih anak, dan dapat melatih kemampuan anak mengenal angka pada anak. Ada dua versi untuk permainan ini,

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun