kau telah ditinggalkan oleh jiwamu sendiri
Hakiki,
perkataaanmu  kini meninggalkan hal-hal klise semisal keadilan atau kesetaraan
di saat yang sama kau sedang menghakimi batinmu tanpa ampun
Dimanakah kebanggaan yang selama ini kau pegang
sementara kau mengenangnya, ia larut dalam senja yang buram
gemilang sejenak, kini merayap menjadi bayang-bayang
membuat kau terdiam, sama seperti kemarin dan hari-hari yang lalu
betapa sedihnya kehilangan diri sendiri
kau malu karena telah kehilangan segalanya
Juni, tidak kah kau menyadari kemiripan di antara kita