1.   Mengambil peran besar dalam proses pembuatan kebijakan sektor pertanian
2.   Melakukan pengawasan terhadap program program pertanian
3.   Melakukan pencerdasa, pendmpingan dan upaya pemberdayaan petani
4.   Memberikan advokasi advokasi pertanian
5.   Menjadi SDM pembangunan pertanian
Lima peran penting tersebut akan mampu mengembalikan sektor pertanian pada jalurnya yang tepat dimana andil dan peran serta pemuda tani akan mempu merubah suasana pertanian tidak ahanya pada aspek/kegiatan budidaya (produksi) namun akan tumbuh inovasi inovasi teknologi yang maju dan menjadikan sektor pertanian sebagai sektor bisnis yang mapan dan mampu bersaing dengan produk produk impor karena memiliki kualitas dan daya saing yang tinggi.
Ditangan dan gagasan gagasan pemuda tanilah transformasi teknologi pertanian mampu di adopsi/diserap dengan efektif dan daya dukung kekuatan fisik dan pemikiranya yang lebih luas. Tentu generasi muda tani yang dimaksud adalah mereka yang memiliki totalitas pengetahuan dan skill di sektor pertanian yang mampu bersaing dan beradaptasi dengan perubahan gobal. Tentu untuk mencapai keinginan tersebut butuh peran semua pihakterutama pemerintah untuk melakukan pembinaan dan dukungan optimal melalui kebijakan anggaran pendidikan dan penguatan kelembagaan mereka.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H