3 Langkah Detoks Digital
Bila alarm fisik-mental sudah menyerukan ketergantungan tak sehat pada medsos, maka sudah saatnya membulatkan tekad untuk melakukan detoksifikasi digital. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa dicoba.
Langkah pertama berkaitan dengan waktu. Cobalah 'puasa medsos' pada jam-jam tertentu dalam sehari atau beberapa hari dalam seminggu. Itu termasuk pemberlakuan 'jam malam', misalnya tetapkan tidak ada aktifitas medsos setelah pukul 21.00, untuk menyiasati agar porsi tidur tetap tercukupi. Sesuaikan pengaturan yang pas dengan gaya hidup anda.
Langkah kedua berhubungan dengan ruang. Beberapa pub Inggris telah memberlakukan kebijakan 'tidak ada telepon, tidak ada laptop, tidak ada tablet' untuk mendorong percakapan sosial. Anda bisa menentukan ruang bebas-digital di rumah seperti kamar tidur atau meja makan, sesuaikan dengan kebiasaan hidup sehari-hari keluarga anda.
Langkah ketiga terkait dengan alternatif. Banyak orang menggunakan medsos dan perangkat digital untuk mengisi kekosongan sosial. Detoksifikasi digital yang berhasil akan menciptakan waktu luang untuk kegiatan alternatif dan lebih baik mengisi kekosongan dengan , misalnya, menekuni aktifitas yang disukai namun sudah lama tidak dilakukan, mengejar hobi baru, atau menjadi sukarelawan.
Detoksifikasi digital dapat memberikan waktu untuk introspeksi dan pembaruan. Ini bisa berpengaruh positif pada kesehatan mental dan fisik serta menciptakan ruang baru untuk aktifitas-aktifitas menyehatkan yang belum pernah anda coba sebelumnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H