Mempersiapkan lomba ini, Alyya rutin berlatih satu bulan terakhir ini. Ia  mendatangi sekolahnya setiap hari yang berada tidak jauh dari tempat tinggalnya. Suasana sekolah yang sepi karena semua siswa belajar dari rumah akibat pandemi Corona. Tidak menyurutkan semangatnya untuk mempersiapkan diri.
"Alyya, keingintauannya cukup tinggi sehingga tidak sungkan untuk bertanya," kata ibu guru yang mendampingi.
Sebelum dimulainya lomba, semangat Alyya semakin bertambah dengan kehadiran ibu, adik dan kakaknya. Mereka duduk di sofa yang sudah disiapkan. Informasi dari pantia penyelenggara lomba bercerita bahwa Alyya mendapatkan giliran ke dua setelah peseta dari Bangka Tengah.
Tiba waktunya giliran Alyya. Ia beraksi di depan kamera sekitar 15 menit dapat diselesaiksn dengan lancar. Begitu pula sinyal internet yang kuat video dan audio diterima dengan baik.
Beberapa peserta yang mengulang tampil karena sinyal internet yang lemot, sangat merugikan.Â
Konsentrasi dalam menghayati ceritapun akan terganggu. Melihat lomba bercerita secara virtual yang dilaksanakan di Bangka Belitung, ada beberapa unsur penilaian yang sulit disimak yakni ekspresi dan artikulasi.
- Ekspresi wajah peserta tidak terlihat jelas karena hanya menggunakan satu kamera. Posisi satu kamera yang long shot hanya bisa melihat pergerakan peserta.Â
- Artikulasi tidak jelas terdengar bila sinyal yang tiba-tiba melemah namun tetap hidup akan mengganggu suara hingga menjadi terputus-putus.Â
- Selain itu kualitas gambar yang tidak jernih bisa terjadi karena perangkat yang dipergunakan tidak stadart yakni kamera khusus video tapi menggunakan kamera smartphone.
Setelah lomba tingkat provinsi  untuk penenang akan diikutsertakan dalam lomba bercerita di tingkat nasional. Kemungkinan besar lomba tingkat nasional akan dilakukan secara virtual bila melihat kondisi penyebaran Covkd-19 masih tinggi di negeri ini.
Menyelenggarakan lomba bercerita secara virtual merupakan tantangan tersendiri bagi dewan juri. Kearifan sangat dituntut untuk memberikan nilai yang adil dan obyektif dalam menentukan pemenang.
Menjadi catatan penting dalam lomba bercerita secara virtual yang diselenggaraksn di Bangka Belitung yakni hasil lomba tidak diumumkan setelah lomba. Sebaiknya hasil lomba diumumkan segera secara virtual pula sehingga dapat di ketahui seluruh peserta. Karena kepercayaan itu penting, bila hasil lomba tertunda dan tidak diumumkan secara terbuka akan menimbulkan kecurigaan.
Salam dari pulau Bsngka.