“Saya ingin muncul menteri, Presiden di antara kalian ini di kemudian hari. Bahkan saya ingin ada sosok Menteri Khofifah Indar Parawansa dari pelosok daerah sini. Bagaimana caranya? Saya harus jaga kalian. Karena kalian adalah masa depan bangsa. Kecintaan saya kepada kalian melebihi kecintaan saya pada diri sendiri. Makanya saya ada di sini. Dari sini saya akan ke tempat lain untuk berbuat hal yang sama.”
Henry mengaku tidak bisa berbuat sendiri tanpa partisipasi seluruh pihak masyarakat membantu, dengan cara membentengi diri seperti itu tadi. “Catat, saya akan sayembarakan sekolah mana yang paling bersih dari narkoba. Kalau perlu akan saya upayakan memboyong sekolah yang benar-benar bersih dari narkoba untuk menghadap Presiden di Istana Negara,” demikian Henry.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H