Gugurlah bayangan akan SESASI yang kami perkirakan akan mereka buat, lalu kalau bukan itu, apa? seharusnya menu yang tersaji dong ya?
Sayangnya, kami dikejar waktu saat pembukaan tadi untuk menghadiri kegiatan lain, jadi tidak sempat memesan apapun untuk kami cicipi.
Sekitar 1-2 bulan kemudian, seperti biasa kami mengunjungi Plaza Slipi Jaya untuk mengajak bermain anak-anak kami di Amusement Park yang juga baru pindah dari lantai Basement ke Lantai 3. Lantai yang sama dengan lokasi Panties Pizza. Kaget sekali melihat antrian panjang pembeli di Gerai Pizza tadi.Â
Selain pelanggan biasa, mungkin hampir 2x lipatnya adalah para pria berjaket Ojek Online yang (mungkin) mengantre untuk menebus pesanan pelanggannya. Super kaget banget deh.
Bolak balik kami perhatikan selama menunggu anak bermain, antrean tadi, tidak jauh berubah, bahkan beberapa kali selama durasi 2 jam kami bermain, antrean tadi justru meningkat bukannya menurun. Fantastis, membuat kami makin penasaran...jangan-jangan sekarang mereka mulai menggunakan pelayan bercelana gemas ??
====
Menu-menu yang disajikan diberi nama cukup unik, sangat UPDATE dan JAMAN NOW banget !! Beberapa justru menggelitik sekali, seperti PIZZADERMAN, MISSION IM PIZZA BEL, 1001 NIGHT PIZZA, dan TUNA MAYA...
Selain nama unik dan penjelasan tentang isi pizzanya, harga yang tertera juga CUKUP TERJANGKAU, entah karena bentuknya, atau mungkin isinya yang tidak sebanyak di gerai-gerai pizza lain, itu yang ada di benak kami saat itu setelah melihat harga yang tertera...tapi ya, rasa penasaran harus dibuktikan toh?Â
Pesanan akhirnya jatuh ke PRESIDENT PIZZA, PIZZADERMAN, MISSION IM PIZZABEL dan TUNA MAYA tentunya...semua yang aneh perlu kita coba, setelah sebelumnya sanag pelayan menanyakan pesanan dan mempersiapkan minuman kami terlebih dahulu.
Di sini, berlaku SEMI SELF SERVICE dimana kami harus memesan dan membayar terlebih dahulu di meja kasir, membawa sendiri pesanan minuman, baru kemudian menunggu pesanan diantar ke meja (sebelumnya, akan diterapkan FULL SELF SERVICE, jadi pembeli juga harus mengambil sendiri pesanannya ke kasir setelah selesai dibuat. Namun, karena tingginya pesanan dari ojek online, khawatir akan crowded di depan kasir).
====