Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool Jadi Raja Eropa Lagi

15 Agustus 2019   07:36 Diperbarui: 15 Agustus 2019   11:11 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Liverpool memuaskan keinginannya menjadi Raja Eropa 2019 (indosport.com)

Dalam laga, akhirnya Chelsea unggul terlebih dahulu di menit ke 36. Olivier Giroud sukses memanfaatkan umpan akurat dari Christian Pulisic. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Juergen Klopp mengadakan pergantian pemain. Alex Oxlade-Chamberlain ditarik dan digantikan Roberto Firmino.

Laga kedua baru bergulir tiga menit, Liverpool berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Firmino memberi assist untuk terciptanya gol itu yang diciptakan oleh Sadio Mane.

Imbang, kedua tim menjadi silih menyerang. Tapi gol tak jua tercetak. Menit ke 75, Virgil Van Dijk memiliki peluang emas, tapi masih bisa diamankan Kepa. Skor 1-1 membawa laga ke babak tambahan.

Di menit ke 95, Firmino lagi-lagi memberi assist bagi gol yang dibuat Sadio Mane lewat tembakan first time. 2-1.

Empat menit berselang, The Blues dihadiahi tembakan dua belas pas. Wasit Stephanie Frappart memberikannya karena Adrian melanggar Tammy Abraham di kotak terlarang.

Maju sebagai eksekutor, Jorginho mengecoh Adrian. Skor jadi sama kuat 2-2.

Penyeimbang, membuat Chelsea semakin bersemangat, mereka semakin gencar mengancam pertahanan Liverpool. Namun sia-sia, hingga laga harus ditentukan lewat babak adu penalti.

Di babak ini, semua algojo dari kedua tim sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Terkecuali algojo terakhir Chelsea. Tembakan Tammy Abraham dapat dimentahkan Adrian dengan kakinya.

Alhasil, Liverpool pun resmi dinobatkan menjadi Raja Eropa 2019.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun