Heri juga mempersalahkan persoalan internal partai yang dirilis ke publik - soal perolehan suara yang anjlok -"Persoalan intern partai harus diselesaikan secara internal sesuai peraturan organisasi" katanya.
Sopacua menjelaskan bahwa KLB adalah alternatif untuk menyelamatkan partai. Hal senada disampaikan Ahmad Mubarok. Menurutnya, tidak ada yang menginginkan KLB. Kalau pun ada harus sesuai dengan anggaran dasar. Yang ada hanyalah keprihatinan partai yang berada di urutan ketujuhÂ
"Kita ingin balik ke prinsip Demokrat yang santun, cerdas, dan bersih, arahan ke forum apapun harus sesuai dengan AD/ART," kata Mubarok.
Adalah Wakil Ketua Dewan Pembina PD Agus Hermanto turut angkat bicara soal pernyataan Sopacua dkk.
"Soal beda pandangan antara senior dan yunior pasti ada, DPP akan menindaklanjuti," ujar Agus.
Tindak lanjut tersebut, adalah permintaan dari para senior yang berjuang untuk partai. Agus akan membicarakan usulan itu sesuai AD/ART.
"DPP akan memfasilitasi yang diinginkan para kader, harus dibicarakan sesuai AD/ART dsb," pungkas Agus.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H