Paus Fransiskus juga menggunakan pesawat komersial Alitalia sejak keberangkatannya dari Roma ke Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Bukan dengan pesawat jet pribadi layaknya seorang raja atau kepala negara.
Ini yang membuat kagum saya.
Sebagai seorang pemimpin umat, Paus tidak ingin menimbulkan kebencian atau iri hati bahwa pemimpinnya bergaya hidup mewah.
Dengan kesederhanaannya itu, maka semakin jelas jika Paus ingin memperjuangkan kaum miskin, mengangkat mereka ke kelas yang lebih terhormat.
Paus Fransiskus mencontoh suri tauladan Yesus Kristus.
Yesus Kristus yang adalah Anak Allah, namun Dia rela menjadi sama dengan manusia.
Sebagai Anak Allah Yesus lahir di tempat yang sederhana, bahkan hina, di kandang domba dari kandungan suci Maria di Betlehem.
Kami mengagumi kesederhanaanmu Paus Fransiskus, layak dijadikan suri tauladan layaknya Tuhan kita Yesus Kristus.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H