Di  Western Australia
Bulan Desember adalah bulan dimana umat Kristen memperingati hari kelahiran Sang Penebus yaitu "Hari Raya Natal". Merayakannya dalam berbagai cara dan gaya. Ada yang mengisi perayaan Natal dengan berbagi kepada orang yang kurang mampu,ada yang memanfaatkan momentum ini untuk merayakannya dalam keluarga dan sahabat.
Sejak bulan  Nopember yang lalu sudah mulai tampak kesibukan di berbagai daerah, khusus di Mall mall. Kesibukan dalam  mempersiapkan acara untuk malam Natal. Dimana mana terlihat Pohon Natal yang didekorasi  dengan lampu kelip kelip dan berbagai hiasan kecil lainnya. Di Mall terdapat pohon Natal dan ada juga bentuk lain seperti kandang tempat Yesus dilahirkan . Dan tentu saja tidak lupa 3 RajaÂ
Persiapan membeli kado sudah dimulai sejak kini karena bila ditunggu dekat hari Natal akan panjang antriannya untuk membayar barang tersebut. Termasuk saya dan suami,harus mempersiapkan sebanyak 10 bingkisan untuk anak mantu dan cucu serta mantu cucu serta 2 cicit. Walaupun sesungguhnya sebagai grandpa and grandma, kami berdua tidak wajib membagikan hadiah,tapi karena kami senang,maka setiap tahun ikut membagikan hadiah Natal.
Di Gereja juga sudah terlihat persiapan untuk Natal dimana pohon natal penuh dengan tulisan tulisan yang tergantung disana.Bila kita ingin menyumbang kita boleh mengambil salah satu tulisan yang berupa permintaan untuk sumbangan hari Natal bagi yang memerlukannya.Bisa saja berupa makanan,atau barang barang lain yang dibutuhkan.
Tanaman didalam pot dialiri benang yang ditaruh dalam botol berisi air kemudian dihubungkan ke pot tanaman .
Besar kecil cadangan air tergantung pada berapa hari akan ditinggalkanÂ
Setiap tahun sudah menjadi tradisi bagi kami berdua hadir dalam acara Natal,baik di gereja , berbagai kegiatan sosial dan tentunya dalam keluarga besar kami.