Parsel Untuk Orang Tak Mampu
Dalam hal bagi bagi parsel ada perbedaan yang mencolok antara di negeri kita dan disini  Kalau di negeri kita, biasanya parcel untuk orang penting atau pejabat, disini justru sebaliknyaÂ
Pejabat dilarang keras menerima parsel Bahkan menurut teman kami yang kebetulan seorang Pejabat bahwa  menerima sebungkus coklat saja harus dilaporkan agar tidak  dianggap menerima suap. Jadi parsel adalah untuk orang miskin atau antara teman saja boleh.
Kesimpulan:
Walaupun menurut data secara umum penduduk Australia yang  beragama Katolik atau Kristen merupakan yang terbanyak, yakni sekitar 75 persen.
Tetapi kalau dilihat pada hari Minggu hanya orang orang lanjut usia saja yang ke Gereja Sedangkan kaum muda hanya ramai ke gereja pada hari Raya Natal dan Paskah Gereja penuh sesak.
Dalam hal beribadah  kita bersyukur di  negeri kita setiap minggu Gereja dan Jumat mesjid penuh sesak oleh Umatnya. Hal ini merupakan salah satu kelebihan dari negara kita.Â
Tapi dalam hal bagi bagi parcel untuk orang kurang mampu, mungkin kita perlu mencontoh tradisi disini. Filosofi mereka adalah "Giving is giving " ,memberi adalah memberi.Tanpa berharap apapun .
28 Mei 2021.
Salam saya,
Roselina