Baca: Mengenal Mata Uang Kripto Libra
Bitcoin berbeda, tidak ada jaminan atau lebih tepatnya nilai Bitcoin adalah sebuah konsensus.
Ketika saya masih kecil, saya dan teman-teman sering bermain kelereng. Ketika ada lomba kelereng antar teman, hadiahnya adalah kelereng dan kami senang. Karena kami menganggap kelereng memiliki nilai dan bahkan bangga jika bisa memenangkan kelereng lawan.
Seperti itulah nilai Bitcoin, sehingga ada risiko jika tidak ada lagi yang percaya dengan nilai Bitcoin maka nilainya akan bisa jadi lenyap begitu saja. Karena tidak ada jaminan.
Ekosistem
Gopay khususnya di Indonesia sudah memiliki ekosistem yang kuat. Ada jutaan driver yang menerima pembayaran dengan Gopay dan ada ratusan ribu penjual di Gofood serta Golife yang juga menerima.
Bahkan Gopay juga sudah mulai banyak diterima sebagai alat pembayaran di luar aplikasi. Alfamart contohnya, Blibli mewakili e-dagang, pembayaran pembuatan SIM dan masih banyak lagi pedagang yang menerima pembayaran Gopay.
Libra, belum terlihat ekosistemnya. Namun dengan Facebook yang memiliki miliaran pengguna, Visa dan Mastercard yang ikut dalam asosiasi Libra. E-Bay dan Uber yang juga turut serta. Maka ekosistem Libra diperkirakan akan cepat berkembang.
Bitcoin sendiri ekosistemnya sempat berkembang di luar penggunaan dalam Darkweb untuk transaksi yang diragukan legalitasnya. Namun karena nilai Bitcoin sangat volatil, akhirnya ekosistem ini menyusut.
Siapa yang berani menerima pembayaran jika hari ini nilai Bitcoin adalah USD 10.000 besok bisa menjadi USD 5000. Walau tidak tertutup kemungkinan bisa naik menjadi USD 15.000
Keamanan