Pada musim dingin dan gugur akan terjadi peristiwa dorma. Dorman adalah kondisi istirahat atau tanpa gerakan dengan cara memperlambat metabolisme.
Pada musim panas, pembuluh xilem ini berukuran kecil. Perbedaan ini yang menghasilkan formasi lingkaran tahun yang apat digunakan untuk menentukan usia tanaman.
Pertumbuhan paling cepat berada di ujung batang. Pertumbuhan pada batang terletak di ujung batang dengan pembagian yang berbeda. Proses pemanjangan batang pada tumbuhan dikotil secara umum terjadi melalui pertumbuhan antara ruas yang tua di bawah ujung batang.
Nah dari beberapa dasar teori di atas dapat diketahui bahwa lingkaran tahun terbentuk dalam pertumbuhan sekunder pada tumbuhan. Sekarang kita akan lebih mendalami apakah terbentuknya lingkaran tahun tersebut terbentuk karena dipengaruhi oleh aktivitas felogen?
Jadi pertama akan dijelaskan mengenai proses pembentukan lingkaran tahun pada tumbuhan dikotil.
Setelah mengalami pertumbuhan primer, tumbuhan akan mengalami pertumbuhan bentuk sekunder. Seperti yang sudah dijelaskan di atas pertumbuhan bentuk sekunder hanya terjadi pada tanaman atau tumbuhan dikotil dan Gymnospermae.
Pada awal pertumbuhan bentuk sekunder, kambium hanya terdapat pada jaringan ikat pembuluh (vasis) yang disebut kambium intravaskuler atau kambium vasis, bagian ini dapat bertumbuh dengan arah yang berlawanan, yaitu yang tumbuh ke bagian luar akan membentuk xylem dan yang tumbuh ke arah dalam akan menjadi floem.Â
Kemudian pada pertumbuhan sel jaringan parenkim yang terletak di antara kambium intravaskuler akan tumbuh dan berubah menjadi kambium yang baru yang sering disebut kambium intervaskuler.
Saat bertumbuh dan berkembang , kambium intervaskuler akan terhubung dengan kambium intravaskuler yang membentuk sebuah lingkaran konsentris, bentuk lingkaran yang konsentris pada tanaman atau tumbuhan dikotil inilah yang sering disebut dengan lingkaran tahun. Contoh batang tanaman dikotil yang memiliki lingkaran tahun adalah pohon jati.
Nah sekarang Bagaimananih proses terbentuknya lingkaran tahun pada tanaman atau tumbuhan dikotil ? Â Agar lebih mudah kita menggunakan satu contoh yang sudah tertera di atas yaitu tumbuhan jati. Lingkaran tahun pada pohon jati terjadi sebagai akibat dari pertumbuhan bentuk sekunder (kambium gabus) yang tidak berlangsung sepanjang tahun.Â
Pertumbuhan bentuk sekunder berlangsung hanya berlangsung pada musim penghujan karena pada musim penghujan kebutuhan air dan unsur hara cukup banyak tersedia untuk pertumbuhan tanaman tersebut, dengan proses pertumbuhan seperti ini akan terbentuk suatu lingkaran yang disebut lingkaran tahun.