*Â Â Â *Â Â Â * *Â Â Â *Â Â Â *
6. Patung Pahlawan (Tugu Tani)
Patung Pahlawan yang biasa dijuluki orang sebagai Patung Tani, menggambarkan penghargaan kepada para pejuang Kemerdekaan Indonesia dengan lambang seorang laki-laki memakai caping dan selendang degnan menenteng senjata. Di sampingnya ada sosok Ibu yang terlihat memberi restu untuk perjuangan anaknya di medan perang.
Karena memakai topi caping yang biasa di gunakan Petani di sawah, jadinya patung ini dijuluki patung Petani. Dalam monumen yang saya baca melalui bantuan senter, (saking gelapnya) terdapat tulisan dari Presiden Soekarno, yaitu "Bangsa yang menghargai pahlawannya adalah Bangsa yang besar".
Letaknya di sebuah bundaran strategis, dekat ke Monumen Nasional, juga ke arah Senen sebagai pusat perdagangan terdahulu, nampak berdiri anggun dengan keremangan malam yang menyelimutinya.
Semoga sinar terang pun menyelimuti para Pahlawan Indonesia di zaman sekarang.
[caption id="attachment_144972" align="aligncenter" width="614" caption="Saat terlihat dilewati kendaraan"][/caption]
*Â Â Â *Â Â Â *
[caption id="attachment_144973" align="aligncenter" width="614" caption="Memohon Doa Restu Sang Ibu untuk berangkat ke medan perang"][/caption]
*Â Â Â *Â Â Â *
[caption id="attachment_144975" align="aligncenter" width="614" caption="Tampak dari belakang"][/caption]