Mohon tunggu...
Robby Nur Awaluddin
Robby Nur Awaluddin Mohon Tunggu... Guru - Guru SMPN 1 Cibalong, Garut

Senang menulis online dan belajar hal yang baru.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

8 Ciri Semangat Belajar Anak Mulai Turun dan Cara Mengatasinya

15 Desember 2020   15:40 Diperbarui: 15 Desember 2020   15:51 796
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Dari 8 Ciri di atas, ada solusi untuk mengatasinya.

Solusi tersebut bukan berarti kita tetap memaksakan anak harus belajar, tapi lebih ke arah refresh atau penyegaran setelah melaksanakan proses pembelajaran yang cukup melelahkan bagi anak.

Berikut ini solusi atau cara yang bisa dilakukan.

Cara Mengatasi Semangat Anak yang Mulai Turun saat Belajar

Cara berikut ini bisa dilakukan ketika anak menunjukkan semangat yang mulai turun.

1. Berhenti belajar sejenak untuk memulihkan energi anak

Terlalu mem-push kegiatan anak dalam belajar itu kurang baik, karena di sini posisi kita hanya memotivasi mereka agar tetap semangat dan mengembalikan semangat mereka yang mulai turun ketika belajar.

Jadi, jika anak sudah memperlihatkan ciri-ciri yang sudah disampaikan, langkah awal yang perlu dilakukan adalah berhenti dulu sebentar dan menunggu energi anak kembali pulih. Setelah itu, lanjutkan belajar jika memungkinkan.

Memindahkan tempat belajar pada ruang terbuka

Cara ini bisa diterapkan apabila anak terlihat mulai menguap dan bernapas dalam. Seperti penjelasan di atas, bernapas dalam-dalam bisa disebabkan karena ruangan yang digunakan kurang bagus ventilasi udaranya, maka memindahkannya ke tempat atau ruang terbuka dapat dilakukan jika anak menunjukkan ciri-ciri tersebut.

Ruangan terbuka biasanya akan membawa energi baru karena O2 (Oksigen) yang tersedia juga banyak.

Tapi ingat untuk memilih tempat terbuka yang sekiranya akan bisa digunakan sebagai tempat belajar yang kondusif.

Bermain game edukasi sejenak untuk melepas kepenatan

Setiap anak suka dengan permainan atau game. Jika anak Ayah/Bunda memang suka bermain game, berikan sebentar waktu untuk mereka bermain game. Tapi perlu diingat juga, game yang dimainkan tentunya harus mengandung unsur-unsur pendidikan.

Memberikan makanan yang disukai

Sebagian anak mungkin mulai kehilangan semangat apabila ia lapar. Jadi, ini penting juga ya, Bunda tetap harus memperhatikan kebutuhan makanan sang anak meski ia sedang belajar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun