Oleh karena itu, wawancara ini melakukan lebih dari sekedar mengumpulkan data; itu juga memulai diskusi konstruktif tentang prospek pengembangan lahan basah di daerah ini.
Berikut ini adalah tiga pertanyaan yang selalu saya berikan kepada setiap individu yang telah saya minta izin untuk meluangkan waktunya sejenak untuk memberikan tanggapan mereka mengenai potensi pemanfaatan lahan basah di kelurahan mereka tersebut:
1. Apa potensi utama dari kelurahan Anda terkait pemanfaatan lahan basah?
2. Apa saja permasalahan yang dihadapi dalam pemanfaatan lahan basah di kelurahan Anda?
3. Menurut Anda, bagaimana arah pengembangan pemanfaatan lahan basah di kelurahan Anda agar memiliki nilai ekonomi?
- KELURAHAN SUNGAI LULUT
Responden 1
menurut bapak Hasan, salah satu potensi yang terdapat di kelurahan sungai lulut adalah perkebunan, permasalahan disini jarang terjadi kecuali pada musim tertentu, cara pengembangan nya dengan cara semua warga disini menanam perkebunan apa saja, tanah di sini jua subur sehingga mudah buah dan sayuran yang kita tanam, tumbuhnya bagus. dengan banyak nya warga yang menanam membuat kampung ini menjadi viral, sehingga bisa menghasilkan ekonomi yang bagus bagi kita.
- KELURAHAN PEKAPURAN RAYA
Responden 1
Menurut mas Kamil, potensi di sini lebih ke pertenakan, seperti sapi, ayam dan burung. dalam wawancara kali ini mas kamil mengatakan, masalah yang di hadapai nya adalah