Beberapa tahun kemudian, tepatnya pada 1994, Wet Wet Wet merilis lagu ini dan langsung masuk di urutan 4 tangga lagu Inggris dan bertahan selama 15 minggu. Sampai tahun ini, "Love is All Around" laku terjual sampai  1,91 juta copy di Inggris dan jadi lagu balada paling laris sepanjang masa, dihitung dari penjualan kaset dan CD serta download resmi. Mengungguli lagu "(Evertyhing I Do) I Do It For You" punyanya Bryan Adams yang terjual 1,87 juta keping dan "I Will Always Love You" dari Whitney Houston dengan penjualan 1,66 juta.
Graeme Clark masih ingat saat bandnya tampil di acara Top of the Pops bareng Alice Cooper. Setelah selesai latihan, tiba-tiba Alice Cooper datang dan memuji lagu "Love is All Around" versinya Wet Wet Wet. Tak hanya itu, pujian yang paling diingat oleh Graeme datang dari mertuanya yang langsung menelpon setelah mendengar lagu itu di radio.
Meski sukses, tidak semua orang suka dengan lagu ini. Marti Pellow pernah cerita pada harian the Guardian, waktu itu dia lagi nonton film di Glasgow. Sebelum film dimulai ada trailer film "Four Weddings and a Funeral" lengkap dengan lagunya. Tiba-tiba ada penonton yang nyeletuk, "yang ampun, lagu ini lagi." Dalam hati Marti bilang, "perasaan elu sama dengan gua". Graeme punya cerita lain, dia bilang pernah ada pengunjung bar yang ingin dengar lagu di perangkat pemutar musik jukebox. Waktu lagu "Love is All Around" muncul dia langsung menghancurkan jukebox itu.
Bahkan Wet Wet Wet berusaha menghentikan peredaran lagu itu. Sepekan sebelum produksi single itu dihentikan, lagu "Love is All Around" sudah terjual 120 ribu keping di minggu terakhir. Band memutuskan tidak mencetak cd lagi dan tinggal menunggu rilisan fisik yang dijual di toko musik habis. Ada juga kampanye di radio-radio yang melarang lagu itu diputar biar nggak kelamaan di tangga lagu.
Wet Wet Wet adalah salah satu band paling sukses di sejarah pop Inggris. Marti Pellow, Graeme Clark, Neil Mitchell (keyboard) dan Tommy Cunningham (drum) sudah merilis 7 album dan 33 single yang kalo ditotal laku sampai 15 juta keping. Album-album band ini dapat 20 sertifikat platinum di Inggris dan 27 singlenya selalu masuk top 40. Secara keseluruhan album dan single yang dirilis bisa bertahan di tangga lagu selama 500 pekan.
Wet Wet Wet sudah tampil di hadapan empat juta penonton di belasan negara. Diantaranya saat tampil di 10 pertunjukan sold out di Glasgow, kemudian konser ulang tahun ke-70 Nelson Mandela di Stadion Wembley dan konser kemanusiaan Live 8 di Stadion Murrayfield, Skotlandia. Sampai sekarang mereka masih aktif, namun Marti Pellow sudah cabut dan diganti Kevin Simm, juara ajang pencarian bakat X Factor dan mantan personel Liberty X.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H