Mohon tunggu...
Risma Dewi Purwita
Risma Dewi Purwita Mohon Tunggu... -

Lahir di Purwakarta, Perempuan Sunda ini menulis puisi, cerpen, berita, dan menulis novel. Sekarang tinggal di Sumba Barat Daya

Selanjutnya

Tutup

Trip

Nginap 4D3N Di Kuala Lumpur Cuma 150K! Serius?

27 Februari 2019   18:13 Diperbarui: 27 Februari 2019   18:24 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Travel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Sampurasun!

Kenalin aku Risma, biasa dipanggil Chimo, aku dari USA (Urang Sunda Asli). Aku gak tahu pasti kenapa aku dipanggila Chimo. Dan aku emang gak akan bahas asal-usul nama, aku tahu kamu juga gak amu tahu, iya kan?

So, aku akan ceritain pengalaman menginap di negeri jiran, Malaysia hanya dengan uang 150 ribu. Emang bisa?

Nah karena ini pengalaman pertama aku solo traveling ke luar negeri, jadi aku benar-benar mempersiapkan semuanya dengan matang. Karena aku gak mau tuh menderita di negeri orang. Meski ada saja problem yang akan kita temui di kemudian hari.

Menginap 4D3N di Kuala Lumpur, beneran? Yup! Aku udah buktikan.

SUDO Guest House adalah salah satu akomodasi dengan lounge bersama yang ada di daerah Bukit Bintang, tepatnya di No. 27 Pudu Lama, Kuala Lumpur-Malaysia. Daerah tersebut cukup populer bagi turis asing, karena berada di pusat kota Kuala Lumpur. Jika dari Bandara Internasional Kuala Lumpur, penginapan ini berjarak sekitar 44 KM sedangkan dari Bandara Sultan Abdul Aziz Shah hanya 17 KM saja. Selain dekat dengan restoran Nasi Kandar yang terkenal di Malaysia, penginapan ini juga dekat dengan Terminal Bus Pusat Puduraya, Petaling Street, Central Market, Stadion Negara, Pavilion Kuala Lumpur, Islamic Arts Museum Malaysia, Pusat Perbelanjaan Strahill Gallery, dan Aquaria KLCC.

Ada banyak keuntungan kenapa aku memilih SUDO Guest House sebagai penginapan terbaik. Selain lokasinya strategis, harga yang ditawarkan dari penginapan ini juga sangat-amat relatif murah. Awalnya aku gak yakin, bisa saja harga murah tapi penginapannya seadanya atau bahkan tidak layak huni. Karena beberapa temanku yang tinggal di Malaysia bilang: jangan mau nginap di penginapan yang harganya murah. Namun, mengingat low buget, akhirnya aku memberanikan diri untuk memesan penginapan tersebut melalui aplikasi dari tiket.com. Sebenarnya harga yang harus aku bayar IDR 189.363 tapi aku dapat potongan harga karena menukarkan TIX point senilai IDR 31.160. So, aku hanya membayar IDR 158.203 saja. Menginap 4D3N di luar negeri dengan biaya IDR 158.203. Murah banget kan? Jadi, akomodasi ini pilihan tepat bagi backpacker deh!

Lalu, pertanyaan kamu selanjutnya, bagaimana dengan fasilitasnya? Okay, aku akan bahas semua tentang SUDO Guest House, termasuk fasilitasnya. Karena sesungguhnya traveler akan mempertimbangakan lokasi penginapan, fasilitas, dan pelayanannya.

Fasilitas yang ada di SUDO Guest House meliputi area lounge atau TV bersama, fasilitas bisnis seperti mesin faks atau fotokopi, dan unit komputer bagi kamu yang memerlukan komputer untuk kebutuhan bisnis. Selain itu, terdapat dapur bersama yang dilengkapi dengan perabotan memasak modern seperti, microwave, oven, alat pemanggan roti, alat pemanas air untuk membuat teh atau kopi (teh dan kopi disediakan), lemari es, dan perlengkapan makan seperti piring, mangkok, gelas, dan yang lainnya. Meski kamar mandinya bersama, tapi kamu gak usah khawatir untuk mengantre, karena kamar mandinya banyak, di lantai bawah ada lima kamar mandi yang dilengkapi dengan air panas.

Barangkali akomodasi modern ini, ingin tamunya merasa nyaman menginap di sana. Karena aku perhatikan, di sana juga terdapat dispenser air minum dingin dan panas serta setrikaan yang bisa digunaan kapan saja. Selain itu, bagi kaum wanita khususnya nih, di sana menyediakan hair dryer juga loh. Oh ya, di dekat kamar mandi terdapat mesin cuci, lengkap dengan sabun dan pewanginya, kamu bisa menggunakannya jika dibutuhkan. Apabila ingin menggunakan layanan laundry juga bisa, tapi dikenakan biaya tambahan ya. Kalau aku sih, gak sempat cuci karena waktunya dihabiskan di luar. Balik ke penginapan itu hanya untuk istirahat saja.

Fasiltas lainnya yang bisa kamu nikmati termasuk free Wi-Fi. Wireless Network Connection ada tiga, sehingga kamu bisa berselancar di internet dengan cepat. Bisa diakses di kamar dan di area penginapan lainnya. Apabila kamu ingin minuman dingin, penginapan ini juga menyediakan aneka minuman kaleng atau minuman botol dengan biaya tambahan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun