Cara terbaik yang bisa kita ajarkan kepada anak-anak, meskipun berkomentar sesama teman sebaya, adalah berusaha untuk membangun citra yang positif dengan cara berinteraksi dengan baik, memberikan konten yang bermanfaat, dan menjaga kesopanan dalam setiap interaksi online.
Mainkan kreativitas dan bakatmu
Anak-anak kita saat ini tanpa kita sadari adalah peniru yang hebat, mereka dengan cepat belajar menggunakan berbagai fitur dan alat yang tersedia di platform untuk menciptakan konten yang menarik dan unik dibandingkan para orang tuanya.
Tersulah jadi pembelajar
Belajar tentang berbagai hal berkaitan dengan media sosial, termasuk keamanan online, privasi data, dan bagaimana memanfaatkannya dengan positif sangat penting dan harus menjadi prioritas para orang tua untuk mengajarkan kepada anak-anak mereka.
Keterlibatan kita sebagai orang tua atas tanggungjawab anak-anak kita dalam memanfaatkan media digital memang tidak mudah dan tidak sederhana.Â
Jadi, mari bersama-sama memilih dengan bijak, memilah dengan hati-hati, dan "markicek" sebelum membagikan informasi. Hanya dengan demikian kita dapat menciptakan lingkungan online yang lebih aman, positif, dan bermanfaat bagi anak-anak kita. Semoga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H