Kucing yang akan melairkan biasanya ditandai dengan menurunnya nafsu makan. Selain itu kucing akan mondar-mandir mencari tempat aman untuk melahirkan. Kucing pun akan lebih sering menjilati area perut dan genitalnya.
6. Persiapan Kucing Akan Melahirkan
Sediakan tempat yang aman dan nyaman untuk melahirkan. Usahakan tempatnya jauh dari jangakauan kucing yang lainnya. Jangan lupa sediakan juga selimut atau kain yang lembut agar proses melahirkannya lebih nyaman.
Saat kucing melahirkan, kita tidak perlu ikut campur. Cukup awasi saja jika suatu waktu kucing membutuhkan bantuan. Aku biasanya hanya mengusap-usap dan memberi semangat si kucing saja. Karena tampaknya dia lebih butuh itu. Mengingat saat melahirkan tak ada kucing jantan yang menenami, layaknya ketika seorang perempuan yang sedang berjuang melahirkan anaknya.
Proses persalinan pertama pada kucing berlangsung sekitar 36 jam. Hal ini yang kuamati dari kucing-kucingku yang melahirkan. Dan tahap kedua, biasanya terjadi hanya dalam waktu sekitar 10-30 menit untuk kelahiran setiap anaknya. Saat anaknya lahir, akan tampak bagian kepala dulu yang keluar. Dan jika anaknya sudah keluar semua, maka induk kucing akan memakan placentanya.
Jujur, aku cukup terharu sekaligus merinding saat melihat proses persalinan kucing. Aku tahu mereka juga meraskan sakit sama seperti yang dialami seorang Ibu ketika melahirkan. Bahkan aku pernah menangis saat menyaksikan kucingku melahirkan. Karena waktu itu kulihat sorot matanya yang tampak mengungkapkan sesuatu yang tak mampu diucapnya.
Merawat kucing hamil hingga melahirkan sungguh mengesankan. Karena dari sini aku pun belajar banyak hal tentang kehidupan. Terutama bagaimana saling menyayangi dan memuliakan orangtua. Semoga semua kucing di dunia ini hidup nyaman dan terhindar dari perlakuan tangan-tangan jahat manusia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H