Tiga kata yang menakutkan bagi anak-anak yang memiliki keluarga yang telah berpisah. Tiga kata yang kerap di sematkan oleh masyarakat terhadap diriku, Namun percayalah bahwa penyematan nama itu, membuat hidup ku hancur,Terlalu hancur untuk diperbaiki.
Sakit,sedih,terpuruk, dan sendiri. aku pernah didalam fase itu, Namun pada akhir nya aku berfikir kembali dan mencoba untuk berdamai dengan keadaan yang sudah terjadi lalu mencoba untuk menerima semuanya, hingga ku bersumpah untuk keluar dari kondisi yang menyebalkan ini untuk dapat menjadi seseorang.
Teruntuk Kalian Para Broken Home diluar sana, Ingatlah pesan ku ini.
1.BERSYUKUR
Tetaplah bersyukur dan selalu mengingat bahwa banyak orang diluar sana yang lebih menderita dari kamu. karena itu akan menjadi semangat terbesar dalam hidup mu untuk tetap berdiri dengan gagah.
2.Kalian Berhak Untuk BahagiaÂ
Setelah semua yang sudah terjadi, Hari hari kalian seakan tak berarti, dan selalu di isi dengan air mata. Tak apa aku mengerti, Menangislah dengan lantang luapkan semuanya, lalu bangkitlah.! janganlah larut dalam kesedihan mu. Karena satu hal  yang harus kalian ingat dengan baik bahwa
kalian juga berhak untuk bahagia
3.Bukan akhir segalanya
Tetap semangat .! jalan kalian masih panjang, Jangan bersedih dan tetap lah tersenyum, Biarlah apa yang sudah terjadi menjadi pelajaran hidup untuk kalian, dan jangan pernah terbebani dengan apa yang sudah menjadi kehendak yang maha kuasa.
Ingatlah bahwa setiap hal yang terjadi baik atau buruk, akan selalu ada hal yang dapat kalian pelajari didalam nya.