Beda lagi dengan Virgoun, dalam Official Lyric Video lagu Bukti yang berada di YouTube, dia memberi keterangan di deskripsi, yang intinya, kalau meng-cover lagu silakan. Tapi tidak seharusnya kalian me-monetize-nya. Dan kalau kalian mau meng-cover dan me-monetize-nya, kalian harus izin dulu, dan juga harus penuhi syarat dan ketentuannya.
Tidak ada yang salah dan tidak ada yang benar. Ini hanya soal perbedaan bagaimana seniman memperlakukan haknya, atau kebolehannya atas karya yang dibuatnya, dimilikinya. Semua jelas terserah-serah senimannya. Bebas senimannya.
Tetapi "bagaimana pendapatmu tentang mengutip lirik lagu dari penyanyi terkenal di novel?" masih belum terjawabkan. Aku sungguh tidak tahu. Tapi kalau boleh berpendapat, mungkin boleh sih. Soalnya kita tidak mem-perform-kan-nya dengan cara bernyanyi untuk kepentingan komersil.Â
Ini hanya seperti mengutip tulisan di buku. Bukankah itu seperti mengutip puisi yang bisa dilagukan? Tetapi ya wallahualam, apakah kalian tahu jawabannya?Â
Bagaimana pendapatmu tentang mengutip lirik lagu dari penyanyi terkenal di novel?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H