Mohon tunggu...
Ribut Achwandi
Ribut Achwandi Mohon Tunggu... Penulis - Penyiar radio dan TV, Pendiri Yayasan Omah Sinau Sogan, Penulis dan Editor lepas

Penyuka hal-hal baru yang seru biar ada kesempatan untuk selalu belajar.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Bahasa Film dan Bahasa Prosa

25 September 2021   12:41 Diperbarui: 25 September 2021   13:01 357
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lalu, saya menggeser posisi duduk. Saya ambil sebuah kursi lipat di depan, kemudian menggesernya tepat di hadapan meja kerjanya. Ya, saya bersemangat. Sangat bersemangat.

“Oke, sekarang katakan, apa kata-kata Pak Jujur padamu?” tanya saya.

“Intinya, menulis naskah skenario film itu butuh kesadaran visual. Sebuah film memiliki kelebihan dan kekurangannya. Kelebihan film ada pada visualisasi narasi yang bisa menimbulkan kesan dan makna tertentu pada penontonnya. Jadi, tak perlu kata-kata panjang untuk menjelaskan sebuah maksud. Juga kadang akan lebih baik jika menghindari kata-kata yang terlalu menguras pikiran. Karena film itu terbatasi oleh durasi. Lakuan aktor dalam film berjalan dan bergulir tidak bisa diulang. Maka, kuncinya adalah bagaimana seorang penulis skenario mampu membuat kata yang makjleb. Langsung nyantol dalam memori penontonnya, Kang,” jelasnya.

Atas penjelasan itu, aku pun menukas, “Tepat sekali! Mungkin untuk bisa membuat terang penjelasan itu, perlu juga kita menengok film-film layar lebar yang diproduksi pada era-era lalu, ketika film Indonesia berada di puncak kejayaannya. Contoh saja, film Tjut Njak Dhien, November 1828, atau film-film baru. Lalu, kita bolehlah membandingkannya dengan sinema elektronik alias sinetron yang tayang di televisi-televisi kita saat ini. Tampak sekali keduanya berbeda. Sangat berbeda. Memang, tidak bisa dipungkiri ada juga sinetron dengan kekuatan bahasa komunikasi yang oke, sebut saja misal Preman Pensiun, Bajaj Bajuri, dan lain-lain. Tetapi, sinetron dengan pengemasan kekuatan bahasa yang demikian tak banyak. Lalu, apa komentar beliau soal ini?”

“Aduh, kalau soal itu belum sempat aku tanyakan, Kang. Mungkin lain waktu. Tapi, yang jelas, membuat naskah skenario itu diawali kepekaan kita terhadap kehidupan kita sehari-hari. Tentu, menulis cerpen dengan menulis naskah skenario film itu beda. Dan itu sebenarnya berkaitan dengan teknik penulisan. Kesadaran akan pentingnya menggunakan bahasa sebagai sarana atau alat itu juga harus disesuaikan dengan kebutuhan pada tiap-tiap bidang yang berbeda. Tidak bisa kita gebyah uyah menerapkan penggunaan bahasa itu seragam dalam menulis cerpen dengan naskah skenario, Kang,” tuturnya panjang.

“Dan itu pula kelemahan kita. Diakui atau tidak, ketika kita dulu produksi bikin film, kita cenderung terlena oleh keinginan untuk menyampaikan konsep ideal tentang kehidupan. Maka, dialog-dialog rumit dan panjang pun muncul. Akhirnya, kata-kata yang kita tulis tak membekas pada penonton. Kita terlalu memaksa agar orang mengerti mau kita, sementara kita lupa pada kebutuhan mereka. Di sinilah sebenarnya kita butuh pendalaman mengenai ilmu komunikasi, Din,” kataku.

“Iya sih. Makanya, diam-diam, sebenarnya aku sekarang mulai memaksa diriku untuk latihan menulis. Aku meniru caramu, Kang. Menulis apa saja yang bisa aku tulis. Tak peduli itu peristiwa penting atau tidak. Yang penting tulis saja dulu. Tapi, untuk mempostingnya, aku masih belum cukup punya kenekatan sepertimu. Kamu nekad dan terlalu nekad. Kamu itu lebih sinting dari yang sinting, Kang,” kelakarnya.

Kami pun tertawa. Tetapi, beruntung tak ada orang di ruang yang amat luas itu. Hanya kami berdua. Sementara meja-meja yang lain, berjajar membisu menatap kami dengan kebisuan. Ah, sudah sore. Kami pun berkemas. Segera berangkat pulang ke rumah masing-masing. Esok lusa masih ada pembicaraan lain yang pastinya seru. Ya, saya banyak belajar dari adik perempuanku yang satu ini, yang sekarang sudah menyandang gelar Doktor Ilmu Sastra.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun