Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Lebih Seru di Kota Bogor, Naik Uncal Gratis Keliling Obyek Wisata

24 Oktober 2022   06:56 Diperbarui: 24 Oktober 2022   07:06 844
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sisi depan Uncal Bogor (dok. windhu) 

Mungkinkah uncal berasal dari bahasa Sunda yang berarti rusa raksasa? Ternyata, Uncal merupakan singkatan Unforgettable City Tour at Loveable City. Bus ini nggak cuma untuk warga Kota Bogor tapi juga untuk para wisatawan, seperti yang ditegaskan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto.

Berada di dalam Uncal Bogor (dok. windhu) 
Berada di dalam Uncal Bogor (dok. windhu) 

Berkeliling kota untuk mengenal obyek wisata yang dimiliki sebuah kota itu penting, lho! Selain lebih tahu, siapapun bisa mendapatkan pengalaman berharga dan lebih tahu, bisa tambah wawasan sejarah dari penyampaian pemandu wisata yang setia menemani wisatawan berkeliling di bus uncal.

Pantas dong jika antusias dan keingintahuan melambung. Apalagi naik Uncal Bogor gratis melewati sejumlah obyek wisata Kota Bogor. Benar-benar tanpa pungutan biaya. Buat info, jika ingin naik uncal ini ada jam operasionalnya, yakni hari Sabtu dan Minggu.  

Untuk Uncal Day berangkat dari Balaikota Bogor, pukul 08.00-14.00 dengan rute dari Balai Kota Bogor ke Air Mancur. Kemudian melintasi Taman Heulang, melewati SSA  (sistem satu arah), sebelum kembali lagi ke Balai Kota Bogor.

Sementara Uncal Night berangkat dari Alun-Alun Kota Bogor, pukul 18.30-20.00. Rutenya dari  Alun-alun Kota Bogor lalu  SSA (sistem satu arah), melewati Suryakencana, lalu melintasi Batutulis Empang dan akhirnya balik lagi ke Alun-alun Kota Bogor.

Informasi mengenai Uncal Bogor bisa diperoleh di instagram @uncalbogor. Ada form pendaftaran wisata disitu. Terus tunggu jawaban. Nah misalnya untuk keperluan wisata instansi atau komunitas, kata Arief, bisa menghubungi Dishub Kota Bogor.

Satu persatu naik Uncal Bogor (dok. windhu)
Satu persatu naik Uncal Bogor (dok. windhu)

Jadi, Inilah Wisata Kota Bogor 

Berkeliling Kota Bogor dengan Uncal ternyata sesuatu banget! Kami dari Koteka (Komunitas Traveler Kompasiana) naik sebuah uncal berwarna merah. Uncal sendiri punya warna lainnya, yakni merah, oranye, dan kuning. Warna-warni ngejreng yang tetap enak dipandang.

Uncal tidak ada kaca pembatas di sisi kendaraan. Jadi bisa bebas melihat suasana Kota Bogor dari arah kiri, kanan, depan atau belakang. Kapasitasnya untuk 30 orang. Satu kursi untuk dua orang menghadap ke depan. Total ada 13 kursi. Yang asyik, sebuah kursi  terletak menghadap belakang.

Beberapa orang bisa berdiri melihat  para pengendara kendaraan di belakangnya. Terkadang ada yang iseng melambaikan tangan sehingga saling dadah. Selama dalam perjalanan, Arief pemandu wisata menerangkan jalan-jalan yang kami lalui.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun