Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Indahnya Dunia Petualangan Clara di 4 Dunia dalam "The Nutcracker and The Four Realms"

3 November 2018   12:40 Diperbarui: 4 November 2018   14:35 1269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pencarian untuk menemukan sebuah kunci kotak musik berbentuk telur, membawa Clara (Mackenzie Foy)  masuk ke dunia petualangan yang penuh warna-warni. Mengajaknya singgah di empat alam yang tidak pernah diketahui dan ditemui sebelumnya. Perjalanan yang membuatnya menemukan hal-hal berarti yang tak pernah terbayangkan.

"Siap melayani, Putri Clara," seorang prajurit berseragam merah membungkuk dalam The Nutcracker and The Four Realms.  Prajurit itu memberikan salam hormat saat Clara tiba di sebuah jembatan yang akan menghubungkannya dengan 4 alam dunia.

Clara terkejut. Gadis muda ini semula hanya ingin mendapatkan kembali kunci untuk membuka kotak musik berharga. Hadiah natal terakhir yang diterima dari mendiang ibundanya. Seekor tikus telah mencuri kunci itu dan membawanya pergi.

Empat alam dunia yang penuh warna warni membawa Clara pada pengalaman yang baru (foto:www.imdb.com)
Empat alam dunia yang penuh warna warni membawa Clara pada pengalaman yang baru (foto:www.imdb.com)
Clara lalu mengikuti tikus itu dan akhirnya bertemu dengan The Nutcrakcker yang menghormatinya sebagai putri istana. Dengan bantuan kapten Phillip (Jayden Fowora-Knight),  Clara masuk ke dalam alam ke-4, yakni alam dunia hiburan yang tidak pernah didatangi siapapun.

Sayangnya  saat berdua dengan kapten, Clara belum berhasil mendapatkan kuncinya yang hilang. Clara harus berhadapan dengan raja tikus dan gerombolannya.  Selain itu, harus melarikan diri dari  Mother Ginger (Helen Mirren), penguasa Alam Hiburan yang diasingkan.

Kapten Philip kemudian membawa Clara ke istana. Sebagai putri kerajaan, Clara disambut  perwakilan dari tiga alam, yakni Sugar Plum (Keira Knightley) dari Alam Gula-Gula  (Land of Sweets), Hawthorne (Eugenio Derbez) dari Alam Bunga (Land of Flowers), dan Shiver (Richard E Grant) dari Alam Es (Land of Snowflakes).  

Untuk mencari sebuah kunci yang pas dengan kotak berbentuk telur hadiah dari mendiang ibu, Clara harus berpetualang ke 4 dunia (www.imdb.com)
Untuk mencari sebuah kunci yang pas dengan kotak berbentuk telur hadiah dari mendiang ibu, Clara harus berpetualang ke 4 dunia (www.imdb.com)
Ibu Clara ternyata seorang ratu kerajaan magis  yang sangat dihormati di empat alam. Kedatangan Clara sudah lama ditunggu-tunggu setelah kepergian ratu. Mother Ginger, seorang pemimpin  Alam Hiburan  diasingkan karena dianggap berbahaya ingin menguasai tiga alam lainnya.

Jika itu sampai terjadi, akan merusak dan menghancurkan alam-alam lainnya. Hanya di tangan Clara, keseimbangan 4 alam yang ada dapat diselamatkan atau semua yang telah diciptakan ratu musnah.

Di sisi lain, sebuah mesin pencipta yang bisa menolong, tidak bisa dibuka karena menurut Sugar Plum, tidak tahu letak kuncinya. Bentuk lubang kuncinya sama dengan hadiah berbentuk telur milik Clara.  

Benarkah kunci yang sama? Clara harus bisa melakukan yang terbaik, memilih keputusan, dan tepat dalam memilih orang yang bisa dipercaya untuk menemukan kunci yang dibutuhkan dan meloloskan diri dari ancaman yang dialaminya.     

Mother Ginger berusaha menguasai empat alam dunia dan itu berbahaya (www.imdb.com)
Mother Ginger berusaha menguasai empat alam dunia dan itu berbahaya (www.imdb.com)
Nah, bisakah Clara menemukan kunci yang dibutuhkannya? Bisakah Clara menyelamatkan 4 alam yang memerlukannya, bisakah Clara kembali kepada perayaan malam natal di rumah ayah baptisnya Drosselmeyer (Morgan Freeman) dan  menikmati malam natal dengan ayahnya Benjamih Stahlbaum (Matthew Macfadyen), Louise, dan Fritz (Tom Sweet).

Melalui petualangan menakjubkan tiga dimensi yang dialami Clara, penonton  akan dibawa menuju  dunia visual warna-warni  yang memanjakan mata, dalam film The Nutcracker and the Four Realms.  Mulai tanggal 2 November, film produksi Walt Disney Pictures ini sudah tayang di seluruh  jaringan sinema Indonesia.

Cerita Sederhana, tapi Indah

Dibuka dengan adegan membuat penangkap tikus dengan adiknya Fritz, film The Nutcracker and the Four Realms ini fokus pada tokoh utama Clara, yang sangat terpukul  karena meninggalnya ibu yang dicintai.

Pasukan yang dikerahkan untuk menyerang dunia hiburan (www.imdb.com)
Pasukan yang dikerahkan untuk menyerang dunia hiburan (www.imdb.com)
Hubungan anak tengah dari dari tiga bersaudara ini dengan ayahnya memburuk karena seakan-akan ayahnya tidak terlihat sedih. Itu tak berubah hingga  perayaan malam natal di rumah ayah baptis. Hingga akhirnya Clara harus mengalami petualangan ke-4 alam magis.

Dari segi visual,  film The Nutcracker and the Four Realms unggul dengan gemerlap keindahan yang dihadirkan. Sebuah kisah klasih. Legenda yang membuat penontonnya kagum pada imajinasi yang ditampilkan, seperti halnya menonton film-film disney lainnya.

Belum lagi, adanya suguhan tarian balet dari dua balerina Amerika Serikat Misty Copeland dan ballerino Ukraina Sergei Polunin yang sangat menyenangkan untuk ditonton.

Everything You Need is Inside. Apa maksudnya tulisan yang menyertai hadiah kotak musik itu. Clara dengan Sugar Plum (www.imdb.com)
Everything You Need is Inside. Apa maksudnya tulisan yang menyertai hadiah kotak musik itu. Clara dengan Sugar Plum (www.imdb.com)
Adanya dua aktor sekaliber Morgan Freeman dan Helen Mirren yang terlibat dalam film  The Nutcracker and the Four Realms memang tak terlalu banyak, tapi  tidak mengurangi keapikan film yang disuguhkan. Film fokus pada petualangan Clara.

Akting kedua aktor pemenang oskar ini tetap menjadi daya tarik dan pengikat jalinan cerita yang memikat. Film ini diadaptasi dari dongeng terkenal ciptaan oleh E.T.A Hooffmann berjudul The Nutcracker and the Mouse King, yang terbit pertama kali pada tahun 1816. 

Kisah yang diangkat The Nutcracker and the Four Realms bisa dibilang sederhana dan ringan buat orang dewasa, tapi justru menjadi kekuatan dalam film. Anak-anak akan mudah mencernanya, sehingga memang sangat cocok ditonton oleh seluruh anggota keluarga, dari semua kelompok umur.   

Tarian Balet yang memikat dalam film The Nutcracker and The Four Realms (www.imdb.com)
Tarian Balet yang memikat dalam film The Nutcracker and The Four Realms (www.imdb.com)
Judul awal memang  The Nutcracker juga  tapi film yang digarap Lasse Hallstrom dan Joe Johnston yang sudah sangat berpengalaman menghasilkan karya besar, bukanlah mengenai kisah boneka tentara pemecah kacang.

Disney memang unggul dalam  menyajikan film dengan muatan pesan  moral yang positif dan apik kepada penontonnya.  Meski agak sedikit geli dengan penampilan gerombolan tikus dan kumpulan badut loncat yang mungkin agak menakutkan bagi  bocah kecil.

Everything you need is inside,  tulisan yang menyertai hadiah kotak musik inilah salah satu pesan yang disampaikan. Bukan cuma sekedar tulisan. Apa sebenarnya yang bisa ditemukan?

Mackenzie Foy harus mencegah musnahnya 4 alam dunia (www.imdb.com)
Mackenzie Foy harus mencegah musnahnya 4 alam dunia (www.imdb.com)
Akting Mackenzie Foy, aktris kelahiran 10 November 2000  juga mampu membawakan dengan baik sikap gadis remaja yang pintar. Mackenzie,  anak dari Bella Swan (Twilight) dan Cooper (Interstellar), menyuguhkan kepiawaiannya sebagai pemeran utama dalam film disney.

Anak-anak yang menonton bisa memperoleh pesan untuk bertindak dengan berani, penuh percaya diri dan keyaninan. Kemampuan mengenali orang yang dapat dipercaya dan belajar jika dalam hidup ada kemungkinan sebuah pengkhianatan.

Sambil menonton, soundtrack lagu film The Nutcracker and The Four Realms seluruhnya enak untuk didengar.  Mulai dari The Nutcracker and the Four Realms, Presents from Mother, Drosselmeyer, Clara's New World, Mouserinks, Just a Few Questions, Sugar Plum and Clara, The Fourth Realms, The Polichinelles, Clara Finds the Key, The Waterfall, The Bridge Fight, Clockwork Mice, The Machine Room Fight,  Queen Clara.

The Nutcracker Suite oleh Lang Lang, Fall On Me, duet Andrea Bocelli dan  Matteo Bocelli, dan  Just A Girl No Doubt yang dinyanyikan The Brix  akan membuat betah menonton film hingga selesai ditayangkan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun