Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Inilah 10 "Heaven on Earth" Likupang yang Cocok untuk Self Healing!

23 Februari 2022   23:57 Diperbarui: 23 Februari 2022   23:59 558
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Paralayang tandem dengan masternya (Youtube.com)

Setelah itu, kamu bisa menggunakan mobil umum ke arah Likupang atau menyewa mobil dengan durasi perjalanan 1,5 jam di jalur biasa atau 30 menit dengan jalan Tol Manado-Likupang.

3. Fasilitas Pelayanan

Meningkatnya arus wisatawan di sebuah destinasi wisata harus diimbangi dengan penyediaan fasilitas dan pelayanan. Tak heran jika Pantai Pulisan selalu menyuguhkan aneka cinderamata berbahan dasar kelapa, seperti asbak, tempat lilin, gelas, hiasan untuk oleh-oleh serta kuliner nikmat.

Tak hanya itu, proteksi untuk olahraga paralayang maupun fasilitas diving sesuai protokol keamanan juga diterapkan. Bahkan program protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak) dan CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environmental Sustainability) menjadi prioritas pemerintah untuk memberi kenyamanan berwisata.

4. Akomodasi

Tempat penginapan juga menjadi hal penting bagi wisatawan. Nah, Likupang sendiri sudah mengembangkan penginapan maupun restoran. Selain dibangun Coral Eye dan Hotel Santika Premiere Seaside Resort Manado, homestay yang dikelola oleh masyarakat setempat juga tak kalah menarik. Bahkan paketan harga dengan fasilitas menginap + makan + snorkeling ditawarkan di Ekowisata Bahoi.  

Pengembangan Sarana Hunian Pariwisata (Sarhunta) di DPSP Manado-Likupang dengan renovasi dan rehabilitasi ratusan unit rumah untuk homestay maupun usaha pendukung pariwisata lainnya juga dilakukan.

5. Infrastruktur

Pembangunan infrastruktur secara tak langsung memberi manfaat bagi penduduk setempat, disamping pengembangan wisatanya. Di Likupang sendiri, pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif berjalan untuk terus meningkatkan kualitas infrastruktur listrik, air bersih, jalan serta jaringan stabil yang bekerjasama dengan Kemenkominfo.

Infrastruktur jalan dikembangkan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang dilakukan lewat pengembangan Destinasi Super Prioritas (DPSP) Manado-Bitung-Likupang. Diantaranya adalah pembangunan Bundaran Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang yang nantinya akan dijadikan gerbang utama untuk Kawasan Pantai Pulisan dengan fasilitas jogging track, jalur sepeda, serta taman. Wah, asyik banget ya :)

***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun