Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Money

Non Tunai? Inilah Transaksi Praktis, Cerdas dan Menyenangkan

14 Juni 2015   23:57 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:03 2661
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

- Nonton Film bayar pake Kartu Kredit atau M-tix

Struk pemesanan Tiket dan Pembelian Makanan di CINEMAXX dengan kartu kredit (kiri) dan kartu debit (kanan) - Dok.Pri

Saat ingin menonton film pun, kita juga dimudahkan dalam berbagai transaksi non tunai. Sebagai contohnya saat ingin menonton film di XXI, tahu sendiri kan seberapa parah antriannya ketika kita beli tiketnya dadakan, apalagi itu film sudah ditunggu-tunggu penggemarnya. Cara praktis yang sering saya lakukan bersama suami adalah dengan sistem M-tix. Syaratnya : isi saldo/deposit M-tix di XXI terdekat di hari sebelum kita nonton film (lebih baik depositnya banyak sekalian biar ada cadangan jika ingin menonton film lagi). Selanjutnya, bangun pagi-pagi, buka web mtix.21cineplex.com. Disana Anda akan dimudahkan dalam memilih film, waktu ataupun kursi sesuai selera karena dipastikan belum ada orang lain yang membeli tiket secara langsung sepagi itu. Lain lagi jika Anda ingin menonton film di CINEMAXX, Anda bisa dimudahkan dengan pemanfaatan kartu kredit. Ini tentu sangat mudah dan tanpa harus mengantri saat beli tiket. (dan berbagai aktivitas non tunai lainnya)

ALASAN SAYA SUKA BERTRANSAKSI NON TUNAI

Setelah beberapa tahun terakhir saya memanfaatkan transaksi non tunai, saya dapat menyimpulkan bahwa pembayaran non tunai itu memang sangat memudahkan hidup saya dengan berbagai keuntungan yang luar biasa. Apa saja itu?

Melek Teknologi

Ya, saya rasa dengan mencoba memanfaatkan transaksi non tunai, masyarakat akan belajar untuk melek teknologi. Mengapa? Karena beberapa aktivasi sistem non tunai akan mewajibkan nasabah untuk mengaktifkan berbagai keperluan perbankan dengan sistem online (menggunakan internet). Oleh karenanya, ini merupakan salah satu cara untuk melakukan transaksi yang lebih praktis, mencerdaskan masyarakat serta terasa lebih menyenangkan.

Hemat Waktu

Siapa yang tak setuju dengan pendapat saya ini? Sudah terbukti bahwa transaksi non tunai akan menghemat waktu Anda sebesar 90% daripada transaksi tunai. Misalnya : Anda harus mengantri beli tiket film 2012 sejak subuh (pengalaman pribadi). Tapi jika Anda menggunakan transaksi non tunai, Anda cukup bayar dengan M-tix dan saldo terpotong dari rumah saat pendaftaran online, tanpa harus mengantri tentunya.

Praktis

Dengan transaksi non tunai, Anda tak perlu membawa banyak uang untuk transaksi appaun. Mau belanja Rp. 100 ribu, Rp. 1 juta ataupun Rp. 100 juta sekalipun, semua pembayaran akan lebih praktis dan mudah jika menggunakan transaksi non tunai. Bisa dibayangkan, berapa banyak tas atau plastik berisi uang yang akan Anda bawa untuk bertransaksi tunai? Sangat tidak praktis tentunya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun