Mohon tunggu...
INDRIAN SAFKA FAUZI (Aa Rian)
INDRIAN SAFKA FAUZI (Aa Rian) Mohon Tunggu... Penulis - Sang pemerhati abadi. Pemimpin bagi dirinya sendiri.

Hamba Allah dan Umat Muhammad Saw. 🌏 Semakin besar harapan kepada Allah melebihi harapan kepada makhluk-Nya, semakin besar pula potensi dan kekuatan yang kita miliki 🌏 Link Akun Pertama: https://www.kompasiana.com/integrityrian 🌏 Surel: indsafka@gmail.com 🌏

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Budaya Botram di Tengah Kesibukan Zaman Kemajuan Teknologi

9 Februari 2023   07:00 Diperbarui: 9 Februari 2023   09:33 1170
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Kebersamaan (republika.co.id)

"Aa! Ayo bawa masakan mamah ke rumah Mamang sekarang!" Mamaku memberikan perintah.

"Iya Mah!" Jawab diriku.

Kami pun berbondong-bondong membawa makanan yang siap disantap ke rumah Mamang yang sudah dihadiri anggota keluarga besar dan juga tetangga kediaman kami, setelah lelah melakukan kerja bakti lingkungan.

Ditengah kemajuan zaman berbasiskan teknologi bendawi, masyarakat kediaman kami (Kelurahan Citeureup) masih melestarikan Budaya Botram.

Apa itu Botram?

Berdasarkan definisi yang diulas di id.theasianparent.com, Botram adalah tradisi berkumpul dan saling berbagi yang dilakukan oleh masyarakat Sunda.

Sebelum agenda botram dimulai. Kami biasanya merencanakan di kediaman siapa kami akan botram, makanan apa saja yang kami siapkan dan masak bersama untuk disantap, dan tentunya siapa saja yang kami ajak botram (kalaupun ada tetangga ataupun siapapun yang melewat saat kami botram, tentu beliau tidak lepas dari ajakan kami untuk botram bersama).

Ilustrasi Makanan Masyarakat Sunda (food.detik.com)
Ilustrasi Makanan Masyarakat Sunda (food.detik.com)

Budaya botram memanglah ciri khas masyarakat lingkungan kami untuk mempererat tali silaturahim antar warga, keluarga dan saudara. 

Tidak ada unsur kepamrihan dan pemaksaan saat kami mengadakan botram. Apapun yang ada di rumah, atau kalaupun niat belanja bahan makanan dahulu di pasar. Kami giat menyukseskan acara botram kami dengan rasa kekeluargaan. Yang penting semuanya bahagia.

Biasanya keluarga kami mengadakan botram dengan mempersiapkan makanan yang sudah dimasak dahulu, jika kami berpergian ke kampung halaman kami di Pameungpeuk. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun