Politik selalu penuh dengan intrik dan drama dimana-mana. Satu kasus akan selalu banyak memiliki variabel dan faktor (x) yang kadang sulit untuk terungkap.
Kita akan selalu terombang-ambing dari sisi kanan ke sisi kiri. Bila kita tidak objektif dalam melihat suatu kasus yang terjadi.
Saya pribadi lebih mudah menganalisa fenomena sosial budaya, ketimbang menganalisa pergolakan politik itu sendiri. Sangat sulit dan rumit sekali.
Karena alasan inilah saya menyadari, kalau saya tak seharusnya ikut tergelitik dan terbawa-bawa suasana untuk membahas perihal politik.
Saya jadi teringat apa yang pernah dikatakan oleh mentor saya, "Kita tak akan pernah bisa beraksi di setiap bidang, kita fokus saja pada apa yang kita sukai dan kuasai!".
Jadi benar sekali, lebih baik kita memfokuskan diri pada area yang benar-benar sudah kita kuasai. Daripada kita harus memaksakan diri untuk melintasi jalur yang bukan seharusnya.
Pastikan kita menemukan minat dan diri kita pada topik yang kita tulis. Karena ketika kita gagal menemukan minat dan diri kita pada apa yang kita tulis, bisa dipastikan tulisan cenderung tidak menarik, dangkal dan garing.
Lebih baik kita tidak menulis sama sekali jika ternyata kita kurang menyukai dan tidak menguasai topik tersebut.Â
Ini dalam konteks untuk dipublikasikan ya, kalau menulis untuk diri sendiri sih tidak masalah, orang lain tidak akan menilai seberapa menarik atau tidaknya yang kita tulis. Ini hanya berupa curhatan dan opini pribadi saja.Â
Sepertinya saya memang harus kembali kepada apa yang sudah di deklarasikan dari awal.Â
Memberikan insepsi yang nyata jauh lebih memberikan arti dan manfa'at untuk orang banyak, ketimbang hanya menonjolkan dan mencari-cari sensasi.