Mohon tunggu...
Muhamad Faiz Restu Cahyadi
Muhamad Faiz Restu Cahyadi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya adalah seorang mahasiswa yang menyukai copywriter. Contoh topik pembahasan yang saya suka seperti olahraga terutama sepakbola. Saya sudah sangat lama mengamati bahkan menganalisis sepakbola baik liga lokal, asia, eropa, Amerika Latin, atau kompetisi kenegaraan. Saya berharap bisa mengembangkan bakat saya lebih jauh disini.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Peran AI dalam Transformasi Dunia Industri

7 November 2023   23:34 Diperbarui: 7 November 2023   23:36 233
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
 2023 PT Planells Capital Investments. All rights reserved. 

Latar Belakang

Perkembangan dan inovasi dalam dunia teknologi terus berjalan dengan pesat. Belakangan ini marak sekali pembahasan dan pemberitaan mengenai teknologi AI. Namun sebelum membahas lebih jauh kita perlu mengetahui terlebih dahulu mengenai AI. Artificial Intelligence atau yang biasa kita sebut AI adalah sebuah kecerdasan buatan yang dirancang dengan sebuah sistem dan program tertentu untuk berbagai tujuan yang dapat membantu memenuhi kebutuhan manusia. 

Banyak kalangan yang mulai menyoroti mengenai perkembangan AI ini dari yang hanya sekedar membaca, menggunakan, atau bahkan mengembangkannya. Dengan potensi kemampuan dan kecanggihannya yang luar biasa banyak pihak yang mulai berlomba lomba dalam mempelajari dan melakukan pengembangan AI termasuk dalam bidang industri.

Menurut pernyataan Cahn David untuk mendapatkan stabilitas dalam ekonomi maupun bisnis perlu melakukan transformasi digital untuk dapat terus bersaing. Jika tidak segera beradaptasi maka pastinya mereka akan tertinggal.

(Cahn, David. (2019). Chemical Industry Logistics Digitization in a Changing Economy.Adhesives & Sealants Industry, Vol. 26 Issue 7, p17-19. 3p.)  

Pembahasan

Pengembangan mesin-mesin canggih dan robotika yang berbasis AI ini tentunya mulai banyak dikembangkan dalam dunia industri modern yang bahkan beberapa pihak sudah mulai menggunakan dan menormalisasikannya.

Beberapa contoh hasil teknologi AI yang sudah digunakan dalam dunia industri diantaranya adalah robot pengantar makanan di restaurant, hotel, atau lainnya yang kini sudah banyak digunakan di luar negeri maupun di dalam negeri.

Salah satu stasiun tv di indonesia yaitu tvOne juga tidak mau kalah dalam pengembangan AI ini. Dilansir dari youtube resmi tvOne pada 21 April 2023 mereka secara resmi meluncurkan dan memperkenalkan inovasi robot AI mereka yang akan membantu menjadi presenter dalam pembawaan berita ataupun siaran lainnya.

Sistem pengendalian lalu lintas di Indonesia saat ini pun sedang dalam proses pengembangan berbasis AI. Proyek ini bernama Intelligent Traffic Control System atau ITCS nantinya akan memiliki sistem kerja pilot project yaitu dengan mendeteksi penumpukan antrian kendaraan untuk menyesuaikan berapa lama waktu berhenti dan jalannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun