Penguatan materi kembali saya dapatkan dalam sesi Elaborasi Pemahaman yang diberikan oleh instruktur Ibu Animar, M.Pd pada hari Rabu tanggal 3 Juli 2024. Dalam kegiatan ini CGP dapat menumbuh  kembangkan pemahaman tentang implementasi pembelajaran sosial dan emosional di kelas dan komunitas.
Dilanjutkan dengan membuat koneksi antar materi pada tanggal 4 juli 2024 agar CGP dapat mengungkapkan pengalaman dan pemahaman sebelum dan sesudah mempelajari modul 2.2, serta mengaitkannya dengan materi yang terdapat dalam modul-modul sebelumnya.Â
Apa hal yang belum Anda kuasai setelah pembelajaran hari ini? Apa yang akan Anda lakukan untuk mengatasi hal tersebut?
Hal yang belum saya kuasai dalam modul Pembelajaran Sosial dan Emosional adalah cara menentukan ide-ide kreatif dalam menciptakan pembelajaran yang tidak membosankan bagi murid, bagaimana mengimplementasikannya dalam pembelajaran agar berjalan dengan efektif dan apakah rencana pengimbasan materi PSE ini mendapat sambutan baik dari pimpinan dan rekan sejawat di sekolah.
Yang akan saya lakukan untuk mengatasi hal tersebut diantaranyaÂ
1.Saya akan merancang pembelajaran yang terintegrasi dengan penguatan kompetensi sosial dan emosional secara rutin dengan mencari contoh-contoh praktik baik dari pimpinan, rekan sejawat dan internet.Â
2. Saya akan menyampaikan rencana pengimbasan bagi rekan sejawat kepada Kepala Sekolah sekaligus untuk meminta izin dan arahan
3. Â berkolaborasi dengan rekan sejawat agar mereka mengetahui rencana pengimbasan dan dapat membantu terlaksananya acara sehingga mencapai tujuan yang diinginkan bersama.
Apa hal yang masih membingungkan Anda dari pembelajaran hari ini? Ceritakan hal-hal apa saja yang membuat hal tersebut membingungkan
Hal yang masih membingungkan dalam pembelajaran ini adalah bagaimana mengevaluasi peningkatan kompetensi sosial dan emosional murid dan rekan sejawat setelah mendapat implementasi dan pengimbasan dari CGP dan bagaimana cara yang efektif untuk mengajak rekan sejawat di sekolah agar dapat memberikan pembelajaran yang terintegrasi dengan kompetensi sosial dan emosional di kelas.
Seorang guru akan mampu berinteraksi lebih baik dan lebih efektif dengan murid apabila memiliki kompetensi sosial dan emosional yang baik pula, begitupun dengan murid, di mana mereka akan mampu mengikuti pembelajaran dengan baik dan lebih bahagia jika mereka mampu mengembangkan kompetensi sosial dan emosional dalam diri mereka.
Dengan penerapan pembelajaran 5 KSE diharapkan akan dapat menghasilkan murid-murid yang berkarakter, disiplin, santun, jujur, peduli, responsif, proaktif, Â memiliki rasa ingin tahu tentang ilmu sosial budaya dan humaniora.