Mohon tunggu...
Rionanda Dhamma Putra
Rionanda Dhamma Putra Mohon Tunggu... Penulis - Ingin tahu banyak hal.

Seorang pembelajar yang ingin tahu Website: https://rdp168.video.blog/ Qureta: https://www.qureta.com/profile/RDP Instagram: @rionandadhamma

Selanjutnya

Tutup

Money Artikel Utama

Kita Harus Makan Bistik dan Merdeka!

10 Agustus 2019   14:46 Diperbarui: 11 Agustus 2019   09:55 765
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hari kemerdekaan semakin dekat. Sembilan hari lagi, kita akan merayakan HUT kemerdekaan Indonesia yang ke 74. Tak terasa, bangsa kita sudah merdeka selama 74 tahun. 

Tercapainya kemerdekaan tersebut tak lepas dari perjuangan bapak bangsa kita. Khususnya Sang Bapak Proklamator, Pemimpin Besar Revolusi Ir. Sukarno.

Maka, tidak heran jika Beliau begitu menjunjung tinggi kemerdekaan. Begitu tingginya, sampai Beliau membuat pernyataan berikut pada pidato HUT Proklamasi Kemerdekaan 1963 (Mardani dalam merdeka.com, 2019):

"Lebih baik makan gaplek tapi merdeka, daripada makan bistik tapi dijajah."

Artinya, lebih baik kita menjadi bangsa miskin yang merdeka/berdaulat dibandingkan menjadi bangsa yang makmur namun dijajah oleh antek NEKOLIM. Alias perusahaan-perusahaan multinasional, bantuan kredit dari IMF-WBG, dan sistem ekonomi kapitalisme liberal itu sendiri. Sebagai seorang sosialis, Bung Karno sangat yakin bahwa kapitalisme menimbulkan eksploitasi terhadap rakyat banyak.

Tetapi, apakah dogma ini masih berlaku di abad ke 21? Tentu saja tidak. Kemerdekaan politik saja tidak cukup untuk pembangunan bangsa. Harus ada kemakmuran ekonomi yang mengiringinya. 

Jika tidak, rakyat banyak tidak akan pernah menikmati buah dari kemerdekaan. Akhirnya, kemerdekaan itu akan menjadi tong kosong. Propaganda yang nyaring bunyinya.

Lihat saja Venezuela sekarang. Ia menjadi sebuah negara gagal dengan masalah yang kompleks. Mulai dari hiperinflasi sampai kriminalitas yang merajalela. 

Hal ini terjadi karena kebijakan dinasti sosialis Chavista yang berkuasa sejak 1998. Mereka menjadikan perekonomian yang merdeka dari pengaruh NEKOLIM sebagai tujuan. Untuk mencapainya, para Chavistas melaksanakan bunuh diri ekonomi.

Mereka menasionalisasi sebagian besar sektor privat dalam perekonomian. Bisnis yang dinasionalisasi ini (terutama perusahaan minyak) menghasilkan pendapatan yang besar. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun